Program CKG di Indramayu Ditinjau Wapres Gibran, Angka Partisipasi Warga Masih Rendah

SETWAPRES
Wapres Gibran Rakabuming Raka berdialog dengan warga yang mengikuti layanan Cek Kesehatan Gratis (CKG) di Puskesmas Margadadi, Indramayu, Jumat (23/5/2025). Foto: setwapres-radar cirebon.
0 Komentar

Ia menekankan bahwa kehadiran program CKG adalah bentuk nyata komitmen negara dalam menjamin kesejahteraan rakyat melalui akses kesehatan yang inklusif. Dengan demikian, tambah Wapres, layanan kesehatan bukanlah fasilitas tambahan bagi masyarakat, tetapi hak dasar setiap warga negara. Sehingga, negara wajib hadir dan memastikan tidak ada satu pun warga yang tertinggal dari akses layanan medis yang memadai.

Pada kesempatan itu, Wapres Gibran didampingi Wakil Gubernur Jawa Barat Erwan Setiawan dan Bupati Indramayu Lucky Hakim. Wapres memantau langsung seluruh alur layanan CKG. Mulai proses pendaftaran hingga pemeriksaan dan konsultasi medis. Ia juga menyempatkan berdialog dengan tenaga kesehatan dan menyapa warga yang tengah mengantre untuk memperoleh layanan gratis tersebut.

Pada kesempatan yang sama, Kepala Puskesmas Margadadi dr Nurkhasanah mengatakan antusiasme masyarakat terhadap program CKG terus meningkat dari waktu ke waktu. Bahkan saat ini mencapai 20 hingga 30 orang per hari. “Awalnya memang kurang antusias Pak. Sebenarnya bukan karena kurang antusias, mungkin di awal itu, karena memang di mindset masyarakat adalah CKG itu merupakan hadiah ketika berulang tahun. Ketika awal diluncurkan kan seperti itu ya, kado Presiden untuk masyarakat yang berulang tahun. Namun seiring dalam perjalanan waktu, itu kan berubah. Bahwa memang baik yang berulang tahun ataupun yang tidak berulang tahun, masyarakat bisa mengakses CKG ini. Alhamdulillah, setelahnya, sekarang animonya jadi meningkat,” paparnya.

Baca Juga:Duh, 7 Komisioner dan Sekjen KPU RI Dilaporkan ke DKPP, Katanya Gara-gara IniPolres Kuningan Ungkap Kasus Uang Palsu Senilai Miliaran Rupiah, 4 Pelaku Diamankan

Lebih lanjut, Nurkhasanah menambahkan bahwa pihaknya terus aktif melakukan sosialisasi melalui berbagai saluran komunikasi, seperti melalui Posyandu maupun media sosial. “Kami memang setiap bulan itu ada pertemuan lintas sektor. Di situ ada camat, kuwu, lurah, serta kepala OPTD lain. Jadi kami informasikan di situ tentang CKG. Dari lurah, kuwu, mungkin kan nanti ada ke bawah RT RW dan lain sebagainya,” ujarnya dilansir dari laman Setwapres.

TINJAU PROGRAM MBG

Sementara itu, selain melihat langsung pelayanan CKG, Wapres Gibran melihat langsung program Makan Bergizi Gratis (MBG) di SMPN 1 Sindang Indramayu. Di sekolah ini, Gibran meninjau beberapa ruang kelas dan interaksi langsung dengan para guru dan siswa.

0 Komentar