RADARCIREBON.ID – Timnas Indonesia terus mematangkan skuad, yakni menaturalisasi Mauro Zijlstra. Dengan rencana naturalisasi ini, Timnas Indonesia diharapkan menang di putaran empat babak kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Dengan kematangan skuad yang ada saat ini, peran striker dirasa kurang menggigit. Makanya, Timnas Indonesia akan naturalisasi Mauro Zijlstra
Bahkan, Mauro Zijlstra resmi menandatangani kontrak profesional pertamanya. Penyerang berusia 20 tahun itu diikat FC Volendam dengan durasi dua musim hingga 2027.
Baca Juga:Langkah Cerdas Barcelona, Buang Pemain Muda Demi Stabilkan Keuangan KlubAl Nassr Siap Bajak Joao Felix Dari Chelsea
Zijlstra sebelumnya merupakan bagian dari skuad FC Volendam U-21 sejak Juli 2024, usai bergabung dari NEC Nijmegen U-21 yang dibelanya sejak Juli 2022.
Dalam satu musim bersama tim U-21 Volendam, performa Zijlstra cukup menonjol. Berdasarkan data Transfermarkt, ia mencetak 15 gol dari 17 laga di Liga Belanda U-21.
Zijlstra sebenarnya telah beberapa kali dipanggil ke tim utama FC Volendam yang berlaga di Eerste Divisie dan Piala KNVB musim 2024/2025. Ia tercatat tampil sebanyak enam kali.
Musim ini, FC Volendam keluar sebagai juara Eerste Divisie, yang berarti Zijlstra dan rekan-rekannya akan tampil di Eredivisie musim depan.
Kontrak berdurasi dua tahun yang diberikan kepada Zijlstra juga mencakup opsi perpanjangan selama satu musim tambahan.
“Saya senang dengan kepercayaan dari klub. Ini merupakan penghargaan yang indah bagi saya setelah musim yang baik,” ujar Zijlstra dikutip dari laman klub.
“Saya menjadi top scorer Jong FC Volendam, melakukan debut, dan kami berhasil promosi sekaligus menjadi juara pada tahun pertama saya bersama klub,” jelasnya.
Baca Juga:Berikut Ini Hasil Lengkap Uji Coba Klub-klub Inggris, Liverpool Kalah Oleh AC MilanViktor Gyokeres Datang Ke Arsenal, Begini Nasib Gabriel Jesus Yang Alami Cedera Parah
“Itu tentu luar biasa. Saya terus belajar hal-hal baru di tim utama dan banyak mengamati Henk Veerman serta Robert Muhren, misalnya bagaimana mereka memilih posisi, menyelesaikan peluang, dan bermain dalam duel,” ucap Zijlstra.
Veerman dan Muhren merupakan duet andalan FC Volendam musim ini. Henk Veerman bahkan menjadi kandidat kuat pencetak gol terbanyak Eerste Divisie dengan koleksi 26 gol, unggul delapan gol dari pesaing terdekatnya, termasuk Muhren.
“Saya berharap bisa mendapat lebih banyak menit bermain musim depan dan menantikan masa depan!” imbuhnya.
Di sisi lain, proses naturalisasi Zijlstra masih menemui hambatan. Anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI, Arya Sinulingga, menyampaikan bahwa masih ada kendala administratif.