Cari Pekerjaan Harus Jeli dan Teliti

Disnaker Kota Cirebon
SOSIALISASI: Disnaker Kota Cirebon menggelar kegiatan sosialisasi pelayanan antar kerja di Aula Kecamatan Kesambi, Senin (29/9/2025). FOTO: ABDULLAH/RADAR CIREBON
0 Komentar

RADARCIREBON.ID – Mencari pekerjaan harus dilakukan dengan jeli dan teliti agar sesuai prosedur. Hal ini disampaikan Kepala Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) Kota Cirebon, Drs Agus Suherman, saat kegiatan sosialisasi pelayanan antar kerja di Aula Kecamatan Kesambi, Senin (29/9/2025).

Agus Suherman menjelaskan, sosialisasi tersebut bertujuan memberikan informasi kepada masyarakat, mulai dari tata cara melamar kerja, pembuatan curriculum vitae (CV) yang baik, pembuatan kartu AK-1, hingga prosedur bekerja ke luar negeri secara aman.

Untuk memperluas jangkauan informasi, kegiatan ini menghadirkan peserta dari unsur kecamatan, ketua RW, LPM, RT, serta tokoh masyarakat.

Baca Juga:Perkuat Spiritual Generasi Muda, Ratusan Jamaah Padati Cirebon Girang BersholawatPengurus DPD PPHI Kota Cirebon Resmi Dikukuhkan

Selain itu, turut hadir narasumber dari salah satu perusahaan di Kecamatan Kesambi.

Menurut Agus, pentingnya sosialisasi ini adalah sebagai upaya mengurangi angka pengangguran terbuka dengan cara memberikan informasi lowongan kerja, pelatihan keterampilan bagi pencari kerja, serta prosedur aman bekerja di luar negeri.

“Pekerja migran Indonesia jangan sampai terjebak sponsor door to door yang memotong birokrasi demi mempercepat pemberangkatan,” tegasnya.

Ia juga menegaskan, pihaknya tidak ingin ada warga Kecamatan Kesambi yang berangkat bekerja ke luar negeri tanpa prosedur resmi hanya karena tergiur iming-iming gaji besar.

“Kalau ingin menjadi PMI yang legal, datanglah ke Disnaker. Nanti akan dijelaskan alur resmi menjadi PMI yang sah,” pungkasnya. (abd/adv)

0 Komentar