Kegiatan ini diharapkan menjadi momentum bagi pelajar untuk mengenal lebih dekat nilai-nilai demokrasi, meningkatkan literasi politik, dan memahami peran aktif mereka dalam menjaga keutuhan bangsa.
“Politik dan demokrasi sering dianggap rumit, padahal esensinya adalah partisipasi aktif dalam kehidupan bernegara. Melalui kegiatan ini, kita ingin mengubah cara pandang itu, bahwa politik adalah ruang untuk berbuat baik bagi masyarakat,” kata Farida menutup sambutannya.
Dengan adanya program pendidikan politik dan demokrasi ini, Bawaslu dan Pemkot Cirebon berharap lahir generasi muda yang cerdas secara politik, beretika dalam bernegara, serta siap menjadi pemimpin masa depan yang berintegritas dan berpihak pada rakyat. (abd/cep)
