RADARCIREBON.ID – Para pengendara yang melintas di Kota Cirebon diimbau untuk lebih tertib berlalu lintas. Kelengkapan berkendara seperti STNK, SIM, helm, dan perlengkapan lainnya wajib dipastikan lengkap.
Mulai hari ini, Senin (17/11/2025), Satlantas Polres Cirebon Kota (Ciko) menggelar Operasi Zebra Lodaya 2025 dengan tema “Terwujudnya kamseltibcarlantas yang aman, nyaman, dan selamat menjelang Operasi Lilin Lodaya 2025.”
Operasi tersebut berlangsung hingga 30 November 2025. Tujuannya, menciptakan kondisi lalu lintas yang tertib menjelang pelaksanaan Operasi Lilin Lodaya pada perayaan Natal 2025 dan Tahun Baru 2026.
Baca Juga:Deteksi Dini Penyakit Menular di RutanPanen Karya SMA Negeri 4 Cirebon
Kasat Lantas Polres Cirebon Kota AKP Ridwan Sandhi membenarkan pelaksanaan operasi tersebut. Ia mengatakan, apel Operasi Zebra akan digelar pada Senin pagi (17/11/2025) dan dipimpin langsung Kapolres Ciko AKBP Eko Iskandar. “Besok (hari ini, red) apel pagi,” ujarnya.
Ridwan menjelaskan, Operasi Zebra Lodaya 2025 mengedepankan tindakan preventif dan preemtif, sementara penindakan pelanggaran dilakukan secara terbatas.
“Bobot preventif 40 persen, preemtif 40 persen, dan represif 20 persen. Untuk tindakan represif, 95 persen melalui ETLE dan 5 persen manual,” ungkapnya.
Ia menegaskan, target utama operasi adalah menekan fatalitas kecelakaan serta mengurangi pelanggaran lalu lintas. Ridwan berharap operasi ini dapat meningkatkan disiplin masyarakat dalam berlalu lintas demi mewujudkan kamseltibcarlantas yang aman, nyaman, dan selamat.
“Sasaran kami meliputi segala bentuk potensi gangguan, ambang gangguan, dan gangguan nyata yang berpotensi menyebabkan kemacetan, pelanggaran, dan kecelakaan lalu lintas, baik sebelum, saat, maupun setelah Operasi Zebra,” tandasnya. (cep)
