Okupansi Cordela Hotel Cirebon Full Booked di Momen Tahun Baru

Midnight Rodeo di Cordela Hotel Cirebon
EVENT PERGANTIAN TAHUN: Perayaan malam tahun baru bertema Midnight Rodeo di Cordela Hotel Cirebon berlangsung meriah dan sukses. FOTO: Cordela Hotel Cirebon for Radar Cirebon
0 Komentar

RADARCIREBON.ID -Antusiasme masyarakat Cirebon dan sekitarnya dalam menyambut pergantian tahun 2026 membawa dampak positif bagi sektor perhotelan.

Cordela Hotel Cirebon mencatat tingkat hunian (okupansi) 100 persen selama momen libur Natal dan Tahun Baru (Nataru), bahkan diperkirakan full booked hingga 3 Januari 2026.

Puncak perayaan berlangsung meriah melalui acara malam tahun baru bertema “Midnight Rodeo” yang sukses menarik perhatian para tamu. Konsep pesta bernuansa western ini dikemas secara unik dan atraktif, menghadirkan pengalaman berbeda bagi pengunjung.

Baca Juga:Jadi Magnet Investasi Baru di Jabar, Kabupaten Cirebon Sudah Dilirik 18 Calon InvestorAngkat Budaya Mega Mendung, Mahasiswi IPB Cirebon Raih Juara Dunia Story Telling

Sales Manager Cordela Hotel Cirebon, Priska Eka Pertiwi, menjelaskan bahwa perayaan malam tahun baru tersebut diisi dengan beragam rangkaian hiburan.

Mulai dari dekorasi tematik, sajian kuliner spesial, berbagai permainan interaktif, lucky draw, hingga penampilan live music yang menghidupkan suasana malam pergantian tahun.

“Para tamu terlihat menikmati setiap momen kebersamaan. Kami ingin menjadikan malam tahun baru di Cordela Hotel Cirebon sebagai pengalaman yang berkesan,” ujar Priska.

Manajemen Cordela Hotel Cirebon juga menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada seluruh tamu, mitra kerja, serta tim internal yang telah berkontribusi dalam menyukseskan acara tersebut.

Menurut Priska, kepercayaan dan antusiasme tamu menjadi motivasi bagi manajemen untuk terus meningkatkan kualitas layanan dan menghadirkan inovasi acara ke depannya.

Memasuki tahun 2026, Cordela Hotel Cirebon optimistis dapat terus bertumbuh dan menjadi pilihan utama masyarakat maupun wisatawan untuk berbagai momen istimewa, baik menginap maupun penyelenggaraan acara.

“Dengan semangat baru, kami siap menyambut 2026 dengan komitmen pelayanan yang unggul. Beragam program menarik telah kami siapkan sepanjang tahun ini,” katanya.

Baca Juga:Puskesos di Salah Satu Desa di Cirebon Disoal, Warga Datangi Kantor KecamatanGo Internasional! FK UGJ Cirebon Kirim 9 Mahasiswa ke Prancis dan Thailand, Ini Kampus Tujuannya

Priska menambahkan, antusiasme masyarakat terhadap event tahun baru kali ini dinilai lebih tinggi dibandingkan tahun sebelumnya. “Event tahun baru kali ini terasa lebih hidup. Semoga menjadi angin segar dan awal yang baik untuk industri perhotelan di tahun 2026,” pungkasnya.(apr)

0 Komentar