RADARCIREBON.ID- Kepemimpinan Polresta Cirebon resmi beralih. Kombes Pol Imara Utama sudah resmi menjadi Kapolresta Cirebon. Ia menggantikan Kombes Pol Sumarni yang mendapat tugas baru sebagai Kapolres Metro Bekasi.
Kini, Imara Utama menjadi orang nomor satu di Polresta Cirebon. Bagi perwira menengah Polri ini, wilayah hukum Cirebon bukanlah medan yang asing. Ia sebelumnya menjabat sebagai Wakapolresta Cirebon sejak 2024.
Imara sendiri merupakan perwira kelahiran Sukabumi, 27 Juni 1982. Ia juga memiliki kedekatan emosional dengan Cirebon karena merupakan lulusan SMA Negeri 1 Cirebon tahun 2000. Kedekatan geografis dan pengalaman tugas tersebut dinilai menjadi modal penting dalam menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat di Kabupaten Cirebon.
Baca Juga:Sayang Sekali Nasib BRT: Dari Angkutan Masal jadi Aset NganggurJigus Turun ke Lokasi Banjir di Mundu, Pastikan Pengembang Bangun Ulang TPT
Sebagai lulusan Akpol tahun 2003, Imara Utama tercatat memiliki pengalaman lapangan yang cukup luas, khususnya di bidang lalu lintas dan manajerial. Karirnya juga sudah cukup lama malang-melintang, mulai penugasan sebagai Kanit Regident di Polda Sumatera Selatan hingga jadi Kapolres Pangandaran pada tahum 2023 sebelum bertugas menjadi Wakapolresta Cirebon dan kemudian dilantik menjadi Kapolresta Cirebon.
Dalam sambutannya pada pisah sambut yang digelar pada Selasa malam (6/1/2026), Imara menyampaikan rasa hormat, terima kasih, dan apresiasi kepada Kombes Pol Sumarni atas kepemimpinan yang inspiratif dan penuh keteladanan. Ia menilai Kombes Sumarni sebagai figur pemimpin perempuan yang tangguh, humanis, dan sangat dapat diandalkan dalam berbagai situasi.
“Kami menyaksikan langsung bagaimana Ibu Kapolresta memimpin kami dalam berbagai kondisi, baik panas, hujan, maupun saat terjadi bencana banjir. Hal tersebut menjadi teladan bagi kami semua,” tuturnya.
Lebih lanjut, dirinya menegaskan komitmennya untuk melanjutkan program-program positif serta kebijakan strategis yang telah dirintis sebelumnya, guna meningkatkan kinerja organisasi, pelayanan kepada masyarakat, serta menjaga situasi kamtibmas yang kondusif di wilayah hukum Polresta Cirebon.
Diketahui, Imara secara resmi mendapat amanah baru sebagai Kapolresta Cirebon menggantikan Kombes Pol Sumarni yang dipindahkan ke Polres Metro Bekasi. Mutasi tersebut tertuang dalam Surat Telegram Kapolri Nomor ST/2781/XII/KEP/2025 yang diterbitkan pada 15 Desember 2025 dan ditandatangani Asisten Kapolri Bidang SDM Irjen Anwar. Dalam mutasi besar ini, sebanyak 928 personel Polri mengalami pergeseran jabatan, baik promosi maupun penugasan baru. (awr)
