JAKARTA – Pelatih anyar tim nasional Indonesia, John Herdman, telah mendarat di Indonesia pada Sabtu (10/1) lalu. Ia dijadwalkan menjalani perkenalan resmi kepada publik melalui konferensi pers yang akan digelar di Jakarta pada Senin (12/1) pukul 09.00.
PSSI menyampaikan bahwa acara jumpa pers tersebut juga dapat disaksikan secara langsung melalui kanal YouTube resmi PSSI dan timnas Indonesia. Penunjukan Herdman sebagai pelatih kepala timnas Indonesia diumumkan secara resmi oleh PSSI pada Sabtu (3/1) pekan lalu. Menurut federasi, kehadiran Herdman menandai awal babak baru bagi perjalanan sepak bola nasional.
Pelatih berkebangsaan Inggris berusia 50 tahun ini dinilai memiliki rekam jejak yang sesuai dengan target besar PSSI, yakni membawa Indonesia lolos ke ajang Piala Dunia. Herdman dikenal sebagai satu-satunya pelatih di dunia yang berhasil mengantarkan tim nasional putra dan putri dari negara yang sama tampil di Piala Dunia.
Baca Juga:Tekan Inflasi Daerah, Kwarcab Indramayu Sukseskan Gerakan Tanam CabaiPemdes di Indramayu Sikapi Penurunan Pagu Dana Desa Tahun 2026, Mayoritas Kecewa
Saat menangani timnas putri Selandia Baru, Herdman sukses tampil di Piala Dunia 2007 dan 2011. Ia juga mencatatkan prestasi bersejarah dengan mempersembahkan dua medali perunggu Olimpiade secara beruntun pada Olimpiade 2012 dan 2016.
Di sektor putra, Herdman membawa Kanada lolos ke Piala Dunia 2022 di Qatar, pencapaian pertama mereka setelah penantian selama 36 tahun. Keberhasilan tersebut turut mendongkrak peringkat FIFA Kanada dari posisi 77 ke peringkat 33 dunia.
Usai resmi menjabat, Herdman bersama skuad Garuda dijadwalkan mengikuti FIFA Series yang akan digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno pada FIFA Match Day periode 23–31 Maret 2026. Setelah itu, timnas Indonesia akan melanjutkan agenda internasional pada FIFA Match Day bulan Juni, September, Oktober, dan November, serta tampil di Piala AFF 2026 yang direncanakan bergulir mulai 25 Juli. (net)
