Tak Jera! Beckham Putra Ungkap Alasan Kembali Rayakan Gol dengan ‘Ice Cold’ Meski Pernah Didenda Rp75 Juta

Beckham Putra
Beckham Putra Nugraha memberikan keterangan usai perandingan. foto: persib.co.id
0 Komentar

RADARCIREBON.ID – Beckham Putra Nugraha kembali menjadi sorotan setelah menampilkan selebrasi khas bertema “kedinginan” usai mencetak gol ke gawang Persija Jakarta. Gestur yang pernah berujung sanksi denda Rp 75 juta itu kembali ia lakukan, dengan alasan yang diungkapkan secara terbuka oleh sang pemain.

Dalam laga klasik melawan Persija Jakarta, Beckham tampil sebagai penentu kemenangan Persib Bandung. Gol semata wayang yang ia ciptakan membawa Maung Bandung meraih tiga poin penting di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Gedebage, Kota Bandung, Minggu (11/1) sore.

Gol tersebut tercipta saat pertandingan baru berjalan sekitar lima menit di babak pertama. Beckham memanfaatkan kelengahan bek Persija, Bruno Tubarao, yang gagal mengantisipasi umpan silang Berguinho dari sisi kanan serangan Persib.

Baca Juga:PDGI Kabupaten Cirebon dan Dinkes Kabupaten Cirebon Bersinergi Tekan Masalah Kesehatan Gigi dan Mulut Ratusan Pelamar Serbu SPPG di Desa Nanggerang

Usai menjebol gawang lawan, Beckham langsung berlari ke sudut lapangan dan melakukan selebrasi “ice cold”, sebuah gestur yang menyerupai ekspresi kedinginan dan kerap dikaitkan dengan perayaan gol milik pemain Chelsea, Cole Palmer.

Selebrasi tersebut terasa semakin bermakna lantaran gol Beckham membawa Persib Bandung naik ke posisi teratas klasemen. Bahkan, tim berjuluk Pangeran Biru itu memastikan diri sebagai juara paruh musim Super League 2025/2026.

Bagi Beckham, perayaan itu bukan hal baru. Ia telah beberapa kali menampilkan selebrasi serupa, termasuk pada musim sebelumnya ketika menghadapi lawan yang sama, Persija Jakarta.

Momen itu terjadi pada 16 Februari 2025 di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi. Saat itu, Beckham mencetak gol penyeimbang yang mengakhiri laga dengan skor 2-2. Namun, selebrasi yang dilakukannya di hadapan pendukung Persija justru berujung sanksi.

Pemain yang akrab disapa Etam tersebut dinilai melakukan gestur provokatif di kandang lawan. Akibatnya, ia dijatuhi hukuman larangan tampil dalam tiga pertandingan serta denda sebesar Rp 75 juta.

Menanggapi aksinya yang kembali mengundang perhatian, Beckham menegaskan bahwa selebrasi tersebut murni bentuk ekspresi diri. Ia menekankan tidak ada maksud sedikit pun untuk memancing reaksi atau menyinggung tim lawan.

“Ini sudah menjadi ciri khas saya dan menurut saya itu hal yang wajar,” kata Beckham Putra dalam sesi konferensi pers seusai pertandingan.

0 Komentar