Kadis Damkar Adam Nuridin Tutup Usia

Adam Nuridin
PENGHORMATAN TERAKHIR: Jenazah Adam Nuridin dimakamkan di TPU wilayah Tengah Tani. FOTO: ABDULLAH/RADAR CIREBON
0 Komentar

RADARCIREBON.ID – Kepala Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (DPKP) Kota Cirebon, Drs Adam Nuridin, wafat pada Senin dini hari, 19 Januari 2026.

Suasana duka menyelimuti rumah almarhum di Perumahan Kapuk Permai, Kedawung, Kabupaten Cirebon.

Sejumlah pejabat Pemerintah Kota Cirebon, termasuk Walikota Effendi Edo, Ketua TP PKK Noviyanti Edo, Sekda Sumanto, serta para kepala perangkat daerah, datang melayat.

Baca Juga:Momen Nataru, JNE Cirebon Banjir Kiriman PaketJalin Sinergi Lewat Senam Bersama

Almarhum sempat mengeluhkan sakit di bagian kepala pada Minggu malam dan dilarikan ke rumah sakit sebelum akhirnya mengembuskan napas terakhir.

Mewakili Pemkot Cirebon, Asisten Administrasi Umum Arif Kurniawan menyampaikan belasungkawa dan penghargaan atas dedikasi almarhum selama mengabdi sebagai aparatur sipil negara.

Jenazah Adam Nuridin dimakamkan di TPU wilayah Tengah Tani, berdekatan dengan makam orang tuanya, setelah disalatkan dan dilepas oleh keluarga serta kerabat.

Kepala DP3APPKB Kota Cirebon, Suwarso Budi Winarno, mengaku kehilangan sosok Adam Nuridin yang dikenal pekerja keras dan berdedikasi tinggi.

“Kami kaget menerima kabar beliau meninggal dunia. Kami kehilangan sosok ASN yang memiliki dedikasi luar biasa,” ujarnya. (abd)

0 Komentar