RADARCIREBON.ID – Gabungan Pengusaha Makan Bergizi Indonesia (Gapembi) dalam waktu dekat akan membentuk kepengurusan di Kota dan Kabupaten Cirebon.
Wakil Ketua Gapembi Provinsi Jawa Barat, Romy Arief Hidajat, mengatakan pembentukan kepengurusan tersebut bertujuan mewadahi para pengusaha di sektor produksi, distribusi, dan penyajian makanan bergizi.
“Gapembi akan menjadi mitra strategis pemerintah dalam memastikan penyediaan makanan bergizi yang berkualitas, terjangkau, serta mendukung program Makan Bergizi Gratis (MBG),” kata Romy kepada Radar Cirebon, Selasa (20/1/2026).
Baca Juga:Transparan dan Akuntabel, Baznas Kabupaten Cirebon Raih Opini WTP Laporan Keuangan 2025Presiden Prabowo Setujui Pengembalian TKD Rp10,6 T untuk Aceh, Sumut, dan Sumbar Demi Percepat Pemulihan Benca
Menurutnya, kehadiran Gapembi juga diharapkan dapat berkontribusi dalam meningkatkan gizi masyarakat, khususnya anak sekolah, sekaligus membantu upaya penurunan angka stunting.
Romy menjelaskan, Gapembi berperan sebagai jembatan antara pengusaha makanan bergizi dengan pemerintah dan pemangku kepentingan lainnya, serta berkomitmen meningkatkan kualitas gizi secara berkelanjutan.
“Gapembi akan berkolaborasi dengan berbagai pihak, termasuk pengelola dapur, Badan Gizi, dan pengusaha peternakan untuk menyediakan sumber pangan bergizi yang berkualitas,” ujarnya.
Selain itu, Gapembi juga akan berperan dalam memberikan edukasi kepada orang tua mengenai kebutuhan gizi anak usia sekolah. (abd)
