Ia berharap, tidak ada lagi aktivitas pertambangan maupun pembangunan ilegal di Jawa Barat. Pemerintah daerah dan seluruh pemangku kepentingan untuk memperkuat regulasi serta pengawasan. Khususnya terkait perizinan pembangunan perumahan dan aktivitas pertambangan.
“Regulasi harus diperkuat dan pengawasan diperketat agar pembangunan berjalan seimbang, tidak merusak lingkungan, dan tetap berpihak pada keselamatan masyarakat,” pungkasnya. (sam)
