5 Obat Alami Agar Kucing Mau Makan Lagi : Solusi Mudah Anabul Kembali Ceria

obat alami kucing tidak mau makan
solusi kucing tidak mau makan menggunakan obat alami. Foto : Halodoc - radarcirebon.id
0 Komentar

RADARCIREBON.ID – Pernah nggak sih, kucing kesayanganmu tiba-tiba jadi tidak nafsu makan? Ketika kucing tiba-tiba kehilangan nafsu makan, ini bisa jadi pertanda kalau ada sesuatu yang ngga beres. Mungkin mereka merasa tidak nyaman, stress, atau bahkan mengalami masalah kesehatan.

Sebelum kamu panik dan langsung membawa mereka ke dokter hewan, ada beberapa obat alami kucing tidak mau makan yang bisa kamu coba sendiri di rumah.

Solusi alami ini bukan hanya aman, tetapi juga mudah didapatkan, bahkan dari dapurmu sendiri. Jadi, selain membantu mengembalikan nafsu makan si kucing, kamu juga bisa memberikan perawatan yang lebih personal dan penuh kasih.

Baca Juga:Jenis Vaksin HPV : Pentingnya Melindungi Diri dari Kanker ServiksJangan Anggap Remeh! Inilah Ciri-ciri Gejala Cacar Monyet yang Wajib Diketahui

Berikut ini adalah 5 obat alami agar kucing mau makan lagi yang mudah, aman, dan pastinya bisa kamu temukan di dapur atau supermarket terdekat.

1. Madu

Sedikit madu bisa jadi tambahan manis yang bikin makanan kucing lebih menarik. Madu juga punya sifat antibakteri alami yang bagus bagi kesehatan anabul, terutama jika kucingmu lagi kurang fit.

Campurkan sedikit madu dengan makanan kucing, atau berikan langsung dalam jumlah yang sedikit. Jangan terlalu banyak ya, karena gula yang berlebihan juga nggak baik buat kucing.

2. Minyak Ikan

Minyak ikan kaya akan omega-3 yang tidak hanya bagus untuk kesehatan dan bulu kucing, tetapi juga punya rasa yang gurih dan disukai kucing. Sedikit tambahan minyak ikan bisa bikin makanan lebih menggoda.

Teteskan beberapa minyak ikan ke makanan kucing. Kamu bisa mencampurkan nya dengan makanan basah atau kering.

3. Catnip

Pernah denger tentang Catnip? Tanaman ini dikenal bisa bikin kucing jadi lebih aktif dan kadang juga lebih lapar. Kalua kucingmu tipe yang suka catnip, mereka bisa lebih tertarik makan setelah diberikan makanan ini.

Taburkan sedikit catnip di sekitar mangkuk makan mereka atau campurkan langsung ke makanan. Dijamin, kucingmu bakal lebih semangat makan!

4. Tuna

Baca Juga:10 Masker dengan Bahan Alami Ini Ampuh Untuk Memutihkan Wajah Loh!4 Bahan Alami Untuk Menghilangkan Jerawat yang Aman Untuk Dikonsumsi!

Siapa sih kucing yang menolak Tuna? Ikan tuna, dengan aroma dan rasa yang kuat bisa jadi penyelamat saat kucing nggak mau makan. Tapi ingat, tuna sebaiknya diberikan secukupnya aja karena kandungan merkuri nya yang tinggi.

0 Komentar