7 Lipstik Make Over yang Cocok untuk Segala Warna Kulit Anda

LIPSTIK
7 Lipstik Make Over yang Cocok untuk Segala Warna Kulit
0 Komentar

Berbentuk lipstik padat, lipstik ini memiliki tampilan akhir matte yang sangat cantik. Formulanya juga sangat tahan lama sehingga tidak akan membuatmu ribet dengan sering melakukan touch up.

Ultra Hi-Matte Lipstick juga memiliki cukup banyak shade yang bisa kamu pilih sesuai dengan selera. Namun, jika kamu ingin menggunakan lipstik dengan warna yang soft maka bisa mencoba shade Champagne Rose.

Memiliki warna merah yang lembut dan tidak terlalu mencolok, shade yang satu ini akan membantumu mendapatkan tampilan yang lebih feminim.

6. Powerstay Transferproof Matte Lip Cream Shade Fired Up

Baca Juga:6 Rekomendasi Bedak Foundation Terbaik Untuk Anda yang Memiliki Masalah Kulit Berminyak Beserta 5 Keunggulan Bedak Foundation5 Cara Bikin Bedak Bisa Tahan Lama Seharian Walaupun Tanpa Foundation

Lipstik yang tahan lama dan awet tentunya akan menjadi idaman setiap wanita. Salah satu jenis lipstik yang paling dicari adalah lipstik yang memiliki formula transferproof.

Make Over juga memiliki varian lipstik transferproof mereka yang disebut dengan Powerstay Transferproof Matte Lip Cream. Jenis ini sangat tahan lama dan diklaim bisa bertahan sampai 14 jam.

Kamu bisa mencoba salah satu shade yang paling populer dari varian lipstik yang satu ini yaitu shade Fired Up. Shade ini memiliki warna merah tua yang cocok dijadikan untuk tampilan yang lebih bold.

Penampilanmu akan menjadi lebih menonjol saat menggunakan shade yang satu ini. Menariknya, warna yang satu ini juga sangat cocok untuk segala jenis warna kulit.

7. Cliqmatte Lip Stylo Shade Spotlight

Cliqmatte Lip Stylo juga masih menjadi salah satu varian yang paling populer dari Make Over. Selain memiliki packaging dengan jenis pen click, lipstik yang satu ini juga sangat mudah diaplikasikan.

Formulanya juga sangat ringan sehingga bibir tidak akan merasa terlalu berat saat menggunakannya. Shade warna yang disajikan oleh barian lipstik ini juga cukup banyak dan salah satu yang harus kamu miliki adalah Spotlight.

Shade Spotlight ini memiliki warna merah yang soft dan sangat cantik. Warna merahnya tidak terlalu gonjreng dan mencolok, sehingga masih bisa digunakan untuk ke kantor.

Baca Juga:5 Tips Makeup Natural untuk Anda Wanita Berhijab yang Biasa Pergi Ke KantorIni Dia 5 Warna Lipstik yang Cocok untuk Anda Wanita Berhjijab yang Memiliki Kulit Sawo Matang

Pigmentasi dari varian lipstik ini juga sangat baik, sekali usap sudah bisa menutup permukaan bibir dengan sempurna.

0 Komentar