730 Personel Jadi Polisi RW, Kapolresta Cirebon: Deteksi Dini Persoalan di Masyarakat

polisi-rw
Kapolresta Cirebon Kombes Pol Arif Budiman SH SIK MH menyematkan id card kepada perwakilan personel polisi RW, kemarin. Cecep Nacepi/Radarcirebon.id
0 Komentar

CIREBON, RADARCIREBON.ID- Untuk menjaga wilayah hukumnya tetap kondusif,  jajaran Polresta Cirebon telah me-launching polisi RW.

Penugasan polisi RW dimulai dengan apel di Lapangan Mapolresta Cirebon, Sumber, beberapa waktu lalu.

Sedikitnya ada 730 personel Polresta Cirebon ditugaskan untuk menjadi polisi RW.

Secara simbolis, Kapolresta Cirebon Kombes Pol Arif Budiman memberikan id card kepada personel polisi RW sebagai bentuk penugasan, sebelum disebar ke 2.353 RW yang ada di Kabupaten Cirebon.

Baca Juga:Polres Indramayu dan Penyuluh Agama Kemenag Jalin Sinergi untuk Antisipasi PekatTampilkan Tari Topeng di KPU, PKS Sodorkan 50 Bacaleg untuk Pemilu 2024

“Dalam program ini, kita melibatkan sebanyak 730 personel Polresta Cirebon yang ditugaskan menjadi polisi RW dan akan mengcover 2.353 RW di Kabupaten Cirebon yang masuk wilayah hukum Polresta Cirebon,” kata Kapolresta Cirebon Kombes Pol Arif Budiman SIK MH, saat ditemui usai Apel Launching Polisi RW di Mapolresta Cirebon.

Dijelaskan Kombes Arif, rata-rata dari personel akan membina 3 RW. Tugas mereka menjadi polisi RW lebih ke upaya-upaya untuk mendeteksi dini permasalahan yang terjadi di masyarakat.

Tidak hanya itu, mereka juga akan melakukan problem solving. Sehingga, mampu mereduksi segala gangguan kamtibmas.

“Kehadiran polisi RW juga bertujuan untuk melakukan komunikasi dengan seluruh elemen di tingkat RW. Sehingga mereka lebih intensif dalam deteksi dan antisipasi, sekaligus mereduksi seluruh permasalahan di masyarakat,” ujarnya.

Menurutnya, dengan adanya polisi RW, diharapkan semua permasalahan tidak berkembang menjadi hal besar, sampai ke proses hukum tetapi dapat dicarikan solusinya.

Sehingga, penegakan hukum menjadi jalan terakhir untuk menyelesaikan masalah yang terjadi di masyarakat.

Polisi RW Perkuat Program Satu Desa Satu Bhabinkamtibmas

Selain itu, program polisi RW tersebut sebagai bentuk integralitas semua fungsi harkamtibmas dalam mengemban tugas di tingkat RW.

Baca Juga:Kementerian Wakaf Kuwait ke Ponpes Al Muqoddas Cirebon, Siap Kembali Gelontorkan DanaPelayanan Prima Dukcapil Berkah, Pengantin Senang Dapat KK dan E-KTP Gratis

Sehingga, kehadiran polisi RW akan dapat memperkuat program satu desa satu bhabinkamtibmas yang saat ini telah dijalankan.

Dijelaskan Kombes Arif, di Kabupaten Cirebon, setiap desa terbagi menjadi dusun yang terdiri dari beberapa RW dan RT.

0 Komentar