Apa Yang Menyebabkan Kita Merasa Ngantuk Pada Saat Musim Penghujan Datang

Apa Yang Menyebabkan Kita Merasa Ngantuk Pada Saat Musim Penghujan Datang
Apa Yang Menyebabkan Kita Merasa Ngantuk Pada Saat Musim Penghujan Datang
0 Komentar

RADARCIREBON.ID – Sekarang Telah datang musim Hujan banyak orang menantikan kedatanganya, sebelumnya banyak sekali daerah – daerah di cirebon mengalami kekeringan dan tidak bisa mengairi sawah yang kekeringan maka dari pada itu dengan musim hujan sekarang datang banyak orang mensyukurinya termasuk kita juga.

Musim penghujan sering kali membawa suasana yang berbeda, baik dari segi cuaca maupun suasana hati. Salah satu efek yang paling umum dirasakan banyak orang adalah rasa ngantuk yang meningkat. Meskipun banyak orang mengaitkan kondisi ini dengan kenyamanan cuaca yang lebih sejuk dan hujan yang menenangkan

pada dasarnya manusia cenderung lebih mudah mengantuk, ketahui penyebabnya. Ternyata hal ini ada penjelasan ilmiahnya, manusia tetap menerima suara-suara yang diproses di bagian otak yang bernama korteks auditori. Kepekaan seseorang terhadap suara berbeda-beda, tergantung pada gelombang otak yang di produksi pada saat kita tidur.

Baca Juga:Makanan Penambah Daya Ingat Cocok Buat Otak Anak Kita Di RumahTips Cara Ingin Tetap Awet Muda Dan Sehat Di Usia Yang Semakin Bertambah Tua

untuk mengetahui apakah suara tertentu dianggap mengganggu atau pun menenangkan bagi seseorang tidak mudah. Otak kita mengartikan berbagai jenis suara yang didengar saat terbangun maupun saat tertidur menjadi sesuatu yang berbahaya atau tidak.

Di Saat turun hujan, banyak orang merasa mengantuk. Bagi sebagian orang, saat kantuk datang bisa langsung menuju tempat tidur. Namun, bagi sebagian lainnya mungkin harus menahan hasrat untuk tidur lantaran tuntutan pekerjaan, dan sebagainya.

Pada Musim hujan sering sekali membuat kita malas beraktifitas dan lebih malas. Hujan yang terus-menerus membuat kita tidak ingin untuk keluar rumah, bahkan beranjak dari kasur saja menjadi malas dan mengantuk. Hal ini memang sulit ditinggalkan saat musim hujan.

Mungkin anda pernah merasakan hal ini, namun bukan berarti anda akan berasumsi untuk tetap bermalas – malasan dan berfikir bahwa ini kehendak alam untuk membutuhkan waktu tidur yang lebih lama.

Percaya atau tidak, ada beberapa alasan ilmiah yang cukup menarik di balik mengapa hari-hari hujan tampak seperti waktu yang tepat untuk mengejar ketertinggalan kita. Perasaan mengantuk yang tidak biasa ini sebagian terkait dengan jam biologis dan ritme sirkadian kita sendiri. Pada saat yang sama, keadaan emosional kita, suara hujan, tingkat kelembapan, dan kurangnya sinar ultraviolet semuanya dapat berkontribusi pada fenomena tersebut.

0 Komentar