Bantuan Bosial (Bansos) Masyarakat Terdampak Covid-19  Tahap II di Kabupaten Cirebon Belum Didistribusikan

AKP-Rizki-Syawaludin
OPS PATUH LODAYA: Kasat Lantas Polres Kuningan AKP Rizki Syawaludin Akbar mengumumkan akan segera mengadakan Operasi Patuh Lodaya Tahun 2020.
0 Komentar

SUMBER – Bantuan sosial (bansos) masyarakat terdampak Covid-19  tahap II di Kabupaten Cirebon belum didistribusikan. Sebab, perbaikan data ganda masih diolah. Paling cepat, akhir pekan ini bansos itu disebar. Lambatnya,  Senin (27/7) depan.

“Saat ini data penerima bansos sedang direkap,” kata Kepala Dinas Sosial Kabupaten Cirebon, Dadang Suhendra MSi,  kepada Radar, Selasa (21/7).

Jika tidak ada aral melintang, lanjut Dadang, besok (hari ini, red) data calon penerima bansos yang terbaru dapat ditandatangani Bupati Cirebon. Sehingga proses pendistribusian bansos bisa lebih cepat.

Baca Juga:Gandeng Investor Abu DabiDaging Kurban Dikirim ke Rumah Mustahik

“Dari data ganda yang diperbaiki tidak mengubah kuota penerima yang sudah ditetapkan sebanyak 46.848  jiwa,” kata Dadang.

Alasannya, data ganda itu diganti dengan penerima lainnya yang juga membutuhkan bansos Covid-19. Artinya, penerima yang dobel dan sudah nerima, diubah. “Perubahan daftar penerima itu  semuanya sudah diganti melalui musyawarah desa (musdes) di desa masing-masing,” jelas mantan Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) ini.

Jadi, sambung Dadang untuk jumlah penerimanya masih tetap. Masyarakat tidak perlu mengkhawatirkan adanya pengurangan kuota. “Untuk kuota sih masih tetap. Cuma orang berbeda,” tuturnya.

Meski pendataan memasuki tahap akhir, untuk pendistribusian belum bisa dipastikan kapan dilaksanakan. Hanya saja, perkiraannya tidak akan lewat dari minggu ini. “Paling lambatnya Senin depan,” uajrnya.

Dadang menyampaikan, untuk jenis bantuan tingkat Kabupaten Cirebon masih sama dalam bentuk beras. Disinggung soal bantuan dari provinsi, Dadang mengaku baru masuk tahap kedua. Tinggal masuk tahap ketiga dan  proses pengajuan sudah ditempuh.

“Dari provinsi, tahap kedua sudah. Besok (hari ini, red) kita ke Bandung  untuk mengusulkan tahap ketiga. Masih baru usulan. Bentuk bantuan masih sama. Uang Rp150 ribu dan sembako,” pungkasnya. (sam)

0 Komentar