Bisa Menempuh 1.200 Kilometer, Mobil Listrik Xiaomi Siap Mengaspal

Mobil-listrik-Xiaomi
Mobil listrik Xiaomi dengan fitur canggih tengah dipersiapkan. Foto: XiaomiPlanet/RadarCirebon.id
0 Komentar

RADARCIREBON.ID – Mobil listrik Xiaomi dengan fitur canggih tengah dipersiapkan dan siap mengaspal di 2025.

Xiaomi mulai menyiapkan dua mobil listrik yang digadang-gadang akan menjadi tandingan mobil Tesla Model 3.

Rencana besar itu sudah dibulatkan sejak 2021 lalu setelah Xiaomi resmi memutuskan masuk ke industri otomotif.

Baca Juga:iPhone 15 akan Diluncurkan Tahun 2023, Didukung Chipset A17 BionicTendik Swasta Bisa Ikut Sertifikasi Guru 2023, Berikut Syarat dan Ketentuannya

Calon mobil listrik Xiaomi itu diklaim memiliki tenaga yang lebih besar dan dimensi lebih luas dibanding Tesla.

Model pertama yang akan hadir di pasaran dengan nama kode Modena, yang akan dibanderol dengan harga sama seperti XPeng’s P7.

Hingga saat ini, Xiaomi dikatakan sedang dalam pertimbangan harga untuk kedua model tersebut.

Model pertama dikabarkan akan dibanderol dengan harga mulai dari 38 ribu dolar AS hingga USD 43 ribu dan model kedua mulai dari USD 51.600.

Model yang lebih terjangkau diperkirakan akan ditenagai oleh paket baterai lithium besi fosfat 400V milik BYD dan akan dijual ke masyarakat umum.

Varian dengan harga lebih tinggi akan dibangun pada arsitektur 800V tegangan tinggi dan akan menggunakan Baterai Qilin CATL, yang dapat diisi dari 0 hingga 80 persen hanya dalam 15 menit.

Selain itu, mobil akan dilengkapi dengan prosesor Orin X dari Nvidia, serta LiDAR dan algoritma yang dikembangkan oleh Xiaomi sendiri.

Baca Juga:Gaji Panwaslu 2023 Capai 2 Juta per Bulan, Berikut Syarat DaftarnyaPersib vs Persija, Teja: Kami Ingin Beri Kemenangan untuk Bobotoh

Kedua versi juga akan memiliki kokpit pintar yang ditenagai oleh prosesor Qualcomm 8295, yang akan digunakan untuk pertama kalinya pada Jidu ROBO-01 akhir tahun ini.

Kendaraan produksi kedua dari Xiaomi, dengan nama kode “Le mans” dijadwalkan akan tampil ke publik pada 2025 dan akan menampilkan tiga motor dengan perangkat lunak kontrol internal.

Dikutip dari Sina.cn, mobil listrik Xiaomi ini akan menampilkan sisi futuristiknya.

Hadir dengan bodi yang ramping ditambah dengan desain lampu depan dan belakang yang eksentrik, membuat tampilannya sederhana namun tetap modern.

Di samping itu, berdasarkan informasi yang dilansir laman tersebut, stylingnya akan mengusung desain fastback coupe.

0 Komentar