Bojan Hodak Blak-Blakan Ungkap Penyebab Persib Ditahan Imbang Arema FC

Bojan Hodak saat konferensi pers usai laga Persib kontra Arema FC.
Bojan Hodak saat konferensi pers usai laga Persib kontra Arema FC. Foto: persib.co.id - Radarcirebon.id
0 Komentar

RADARCIREBON.ID – Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak terus terang mengungkapkan penyebab timnya ditahan imbang Arema FC dengan skor akhir 2-2.

Laga yang mempertemukan Persib Bandung dan Arema FC di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Rabu (8/11) itu harus berakhir dengan berbagai poin untuk kedua tim.

Usai pertandingan, Bojan Hodak blak-blakan penyebab Persib ditahan imbang Arema FC.

Bojan mengaku timnya dihukum karena dua kesalahan.

Baca Juga:Link Nonton dan Streaming Persib vs Arema FC Hari IniInilah Pemain Bintang Jebolan Piala Dunia U-17, Ada Neymar Hingga Toni Kroos

Pasalnya, dua serangan mendadak Arema FC yang membuat pemain-pemain salah dalam mengantisipasi berujung gawang yang dijaga Teja Pakualam harus kebobolan.

Meski ditahan imbang, hasil akhir ini bukanlah yang diharapkan Persib.

Mengingat, saat jumpa Arema FC, Persib Bandung bermain di hadapan puluhan ribu pendukung sendiri yang hadir di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Gedebage, Kota Bandung.

“Hasil akhirnya bukan yang terbaik karena bermain di kandang seharusnya kami bisa meraih kemenangan,” kata Bojan usai pertandingan, seperti dikutip dari laman resmi klub.

Pelatih asal Kroasia ini mengatakan bahwa timnya sudah mendominasi permainan.

Bahkan, menurutnya para pemain bisa menciptakan beberapa peluang, namun hanya dua gol yang tercipta. Hal itu yang akan menjadi perhatiannya.

“Kami dihukum dengan dua kesalahan. Ini hal yang harus diperhatikan karena di sepakbola yang dihitung hanyalah gol. Hari ini, kami mencetak dua gol, memiliki banyak peluang,” ujarnya.

“Tapi masalah terbesarnya adalah adanya dua kesalahan di pertahanan. Itu tidak seharusnya terjadi,” tandas Bojan.

Sesuai prediksi, laga Persib Bandung kontra Arema FC berjalan seru dan panas. Kedua tim beberapa kali terlihat bersitegang, bahkan hingga peluit tanda akhir pertandingan ditiupkan.

Baca Juga:Jelang Kontra Arema FC, Persib Bandung Tak Ingin TerpelesetCEO Meta Mark Zuckerberg Alami Cedera ACL Usai Latihan MMA

Dengan alasan berbeda, kedua tim bersikeras ingin mendapatkan poin maksimal dalam pertandingan tersebut.

Persib yang tampil sebagai tuan rumah berhasil mendominasi jalannya pertandingan.

Hal itu terbukti dengan gol cepat Persib di menit-menit awal pertandingan lewat lesakkan penalti David da Silva.

Tertinggal, Arema FC kemudian berhasil menyamakan kedudukan lewat sontekan kaki Dedik Setiawan pada menit ke-16.

Skor imbang kemudian membuat pertandingan berjalan menarik. Kedua tim beberapa kali mendapatkan peluang untuk mencetak gol.

0 Komentar