CIREBON, RADARCIREBON.ID – Memiliki tanaman hias gantung peperomia tentunya memerlukan perawatan yang tepat agar tanaman tetap tumbuh subur, segar dan banyak daun.
Meskipun tanaman hias peperomia ini merupakan tanaman yang mudah dibudidayakan, anda tetap memerlukan perawatan yang tepat ketika memelihara tanaman hias ini.
Tanaman peperomia yang merupakan tanaman berkelompok dengan daya Tarik daunnya yang lebat dan segar ini memerlukan perawatan untuk mempertahankan daya tariknya ini.
Baca Juga:Ini 7 Jenis Peperomia yang Cocok dijadikan Sebagai Tanaman Hias Gantung di Teras Rumah, Cantik dan Elegan!5 Tanaman Hias yang Cantik dan Mudah Dibudidayakan, Bikin Rumah Jadi Lebih Anggun!
Diketahui bahwa Peperomia adalah tanaman yang berasa di Brazil, namun tanaman ini juga bisa tumbuh subur di daerah tropis seperti Indonesia.
Tanaman inI memiliki daun tumpul tebal dengan tekstur seperti karet, batang yang lunak, berair dan bisa memiliki Panjang/tinggi hingga 30 cm.
Tanaman peperomia memilikiLebih dari 1.500 spesies, dengan jenis yang umum sering ditanam sebagai tanaman hias berkelompok merambat.
Peperomia termasuk jenis tanaman hias yang dikenal sebagai tanaman abadi. Jika kamu mencari tanaman berdaun unik sebagai penghias teras dan ruangan di dalam rumah, peperomia dapat menjadi pilihan.
Cara Merawat Tanaman Hias Gantung Peperomia Agar Tumbuh Subur dan Banyak Daun!
Berikut ini cara merawat tanaman hias gantung peperomia agar tumbuh subur dan banyak daun:
Peperomia tidak membutuhkan cahaya secara langsung, namun cahaya tidak langsung, oleh karena itu tanaman ini termasuk tanaman indoor.
Namun perhatikan juga cahaya di dalam ruangan, jika kekurangan cahaya, peperomia akan menghasilkan daun yang sedikit, daun mudah rontok dan berwarna kusam.
Baca Juga:4 Tips Menggunakan Minyak Zaitun untuk Menghilangkan Flek Hitam di Wajah!Mengenal Manfaat Daun Saga untuk Obati Batuk Pilek dan Demam, Berikut Cara Mengolahnya yang Benar!
2. Kualitas Tanah
Peperomia sama seperti anggrek yang bisa juga hidup di alam liar, kenapa? Karena tanah yang kualitasnya sesuai dapat membuat tanaman peperomia dapat tumbuh.
Peperomia membutuhkan kondisi tanah yang padat, gembur, dan asam. Media pot anggrek cocok juga untuk media tanaman peperomia.