Dana Investasi FEC Gak Bisa Diambil dan Izin Dicabut OJK, Ketahui Ciri Ciri Investasi Bodong!

RADARCIREBON.ID – Supaya gak kejebak sama investasi bodong seperti kasus investasi FEC, yuk cari tahu apa saja ciri-ciri investasi bodong.

Menjadi sebuah kekhawatiran sendiri bagi para amatir yang ingin memulai investasi mereka, tapi tidak mengetahui ciri-ciri investasi bodong.

Meskipun sekarang ini sudah banyak kasus dari berbagai macam investasi bodong, mulai dari arisan hingga yang terbaru investasi FEC.

Investasi FEC merupakan sebuha aplikasi investasi yang mampu memberikan keuntungan yang sangat menggiurkan.

BACA JUGA: Heboh Investasi FEC Indonesia, Dana Tak Bisa Cair, Simak Ini 5 Cara Aman Investasi Menurut OJK

Selain dari cara kerja aplikasinya yang sederhana, pengguna juga bisa mendapatkan laba dengan mudah. Dengan menanam nodal hanya dengan Rp 90 ribu, kalian berpotensi mendapatkan Rp 600 ribu.

Meskipun jumlah yang ditawarkan darinya sangatlah mungkin dan masuk akal, lalu apa yang menjadi ciri ciri investasi bodong dari PT FEC ini?

Alasan Usaha Investasi FEC dicabut

FEC melakukan kegiatan perdagangan secara elektronik (e-commerce) yang tidak sesuai dengan izin usahanya. Wah, sayang banget ya.

Sudah dipanggil oleh Satgas PAKI untuk dimintai keterangan, tapi pengurus FEC tidak hadir.

FEC sebenarnya sudah mengajukan izin sebagai pedagang eceran dengan KBLI yang tergolong risiko rendah, tapi setelah dilakukan pemeriksaan langsung oleh Kementerian Perdagangan RI, tidak ditemukan aktivitas dan pengurus FEC.

Akhirnya, Kementerian Perdagangan RI memberikan surat teguran dan jika tidak ada respon, izin usaha FEC akan dicabut.

Dan benar saja, Kementerian Investasi RI/BKPM pada tanggal 4 September 2023 mencabut izin usaha FEC.

FEC harus menghentikan kegiatan usahanya. Oh ya, FEC juga tidak terdaftar sebagai Penyelenggara Sistem Elektronik (PSE) menurut Kementerian Komunikasi dan Informatika RI.

BACA JUGA: Inilah 4 Merk Emas Batangan untuk Investasi, Cocok untuk yang Pemula

Cari Tahu Ciri Ciri Investasi Bodong Supaya Gak Terjebak

Investasi adalah cara yang potensial untuk mengembangkan kekayaan Anda, tetapi di balik peluang tersebut juga ada potensi risiko penipuan dan investasi bodong.

Investasi bodong adalah skema penipuan di mana para penipu berusaha menipu investor dengan janji imbal hasil tinggi atau investasi yang terlihat menguntungkan, padahal sebenarnya tidak memiliki dasar yang kuat.

Berita Terkait

Jangan Lewatkan

Komentar