Gunakan Alat dari Bandung

0 Komentar

CIREBON – Persani Kota Cirebon memboyong sejumlah atlet junior menuju GOR Senam Tera, Kota Bandung. Kurangnya fasilitas latihan, membuat induk organisasi cabang olahraga senam itu harus jauh-jauh ke Kota Kembang agar para atlet mencoba peralatan yang lebih memadai.
Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi (Binpres) Persani Kota Cirebon, Aris Afianto mengatakan, seluruh atlet yang mengikuti program latihan, merupakan atlet junior. Ia berharap, pengalaman menggunakan fasilitas tanding yang sesungguhnya membuat para pesenam junior jadi lebih percaya diri.
“Kita ingin para atlet mendapat pengalaman latihan yang lebih bagus dengan alat-alat yang juga lebih mumpuni. Jadi, mereka bisa merasakan perbedaannya sekaligus memperbaiki teknik-teknik yang belum sempurna,” tutur Aris.
Menurutnya, program latihan di GOR Tera akan dilakukan secara berkala. Tujuannya supaya, secara kualitas, atlet-atlet senam Kota Udang bisa bersaing dengan lawan dari kota-kota besar di Jawa Barat.
“Kita mencetak atlet untuk bersaing di level provinsi. Hasilnya harus bagus, supaya karir anak-anak bisa maju ke level nasional,” jelasnya.
Aris menambahkan, perkembangan atlet-atlet junior akan sangat menentukan prestasi Persani ke depannya. Grafik yang mulai meningkat pasca Porda Jabar 2018 harus terus dipertahankan. Seperti diketahui, pada Porda dan Popda Jawa Barat tahun 2018, para pesenam Kota Udang berhasil menyumbangkan sejumlah medali.
“Jadi, kita siapkan atlet-atlet secara berlapis. Ada yang senior, ada juga usia junior. Istilahnya, regenerasi harus terus berkesinambungan. Supaya, prestasi kita juga semakin baik ke depannya,” bebernya.
Wakil Ketua II KONI Kota Cirebon, Eka Madya mengapresiasi program kerja Persani. Menurut Eka, Persani berpotensi menjadi salah satu cabang olahraga unggulan Kota Cirebon. “Pembinaan atlet senam menunjukkan progres yang baik. Semoga selalu konsisten. Kami semakin optimistis, Persani akan semakin maju,” katanya. (ttr)

0 Komentar