RADARCIREBON.ID KUNINGAN – Sejumlah harga kebutuhan masyarakat kembali merangkak naik pada sepekan menjelang Hari Raya Idul Fitri 1444 H, Kamis (13/4/2023).
Pantauan di Pasar Kepuh Kuningan, beberapa bahan kebutuhan masyarakat yang mengalami kenaikan harga di antaranya daging ayam dari sebelumnya Rp34.000 menjadi Rp40.000 per kilogram dan cabai merah dari Rp30.000 menjadi Rp35.000.
Sementara bawang merah dan putih masih bertahan di harga Rp 35.000 dan Rp 32.000 dari sebelumnya di kisaran Rp 25.000 per kilogram .
Baca Juga:Acep Purnama Jadi Orang Tua Asuh 3 Anak Korban Kecelakaan Maut29 Anggota DPRD Kuningan Rombak AKD, Dua Ketua Komisi Diganti
“Sekarang harga daging ayam Rp40.000, dari harga normal Rp32.000. Pada awal puasa sempat naik jadi Rp38.000, kemudian turun lagi Rp34.000 dan sekarang sudah Rp40.000 per kilogram,” ungkap Ani salah satu pedagang ayam di Pasar Kepuh.
Ani memprediksi harga daging ayam masih akan naik pada saat mendekati Lebaran nanti. Menurut dia, hal ini menjadi yang rutin terjadi setiap meremaan Lebaran.
Harga Daging Ayam Bisa Rp 45 Ribu pada H-1 Lebaran
“Terutama pada H-1 Lebaran, harga daging ayam bisa mencapai Rp45.000. Biasa kalau menjelang Lebaran, permintaan daging ayam akan melonjak yang otomatis berdampak pada harga yang ikut naik,” ujar Ani.
Kabar baiknya, sebagian besar harga kebutuhan masyarakat yang lain masih terpantau stabil. Seperti minyak goreng masih stabil di harga Rp14.500, gula pasir Rp14.000 dan beras Rp12.000 per Kilogram. Sementara komoditi sayuran yang masih stabil di antaranya kol dan timun masih Rp7.000, tomat dan wortel Rp10.000.
Harga telur juga masih stabil Rp27.000, meski masih di atas harga normal di kisaran Rp22.000 per kilogram dan daging sapi Rp130.000. Diprediksi dua komoditi ini juga akan mengalami kenaikan harga pada beberapa hari menjelang Lebaran nanti.