Ini Lokasi-lokasi Sholat Idul Adha di Cirebon, Rabu 28 Juni 2023  

lokasi sholat id
Kompleks Gedung Dakwah Muhammadiyah Jalan Pilang Raya merupakan salah satu lokasi Sholat Id di Cirebon pada Rabu, 28 Juni 2023. Foto: Abdullah/Radar Cirebon.
0 Komentar

Lokasi pertama di kompleks Gedung Dakwah Muhammadiyah Jalan Pilang Raya. Di Gedung Dakwah Muhammadiyah, kata Dien, imam dan khotib adalah M Fahrozi.

Sementara lokasi kedua di halaman kampus STIKes Muhammadiyah Cirebon Jalan Kalitanjung Timur.

Untuk Sholat Id di STIKes Muhammadiyah Kalitanjung, imam dan khotib adalah Sunarya SPd MM. Pelaksanaan Sholat Idul Adha mulai pukul 06.00 WIB.

Baca Juga:LENGKAP! INI JADWAL PIALA DUNIA U-17, Tak Terpengaruh Konser Coldplay di GBK JakartaAKHIRNYA LENGKAP, Ini 24 Negara Peserta Piala Dunia U-17, 5 Negara dari Asia, Termasuk Indonesia

Dia mengatakan untuk penyembelihan hewan kurban disarankan pelaksanaan pada hari Kamis di amal usaha Muhammadiyah seperti STIKes, rumah sakit, dan sekolah-sekolah di bawah naungan Muhammadiyah yang dikoordinir oleh Lazismu.

“Saran kami penyembelihan hewan kurban hari Kamis. Tapi kami serahkan ke masing-masing amal usaha Muhammadiyah,” ujarnya.

Sementara itu, lokasi Sholat Idul Adha di Cirebon pada Rabu 28, Juni 2023, juga berada di kompleks pendidikan Muhammadiyah di Jalan Tuparev, Kedawung, Kabupaten Cirebon.

Lokasi Sholat Idul Adha di Cirebon yang bertempat di kompleks pendidikan Muhammadiyah di Jalan Tuparev digelar oleh PD Muhammadiyah Kabupaten Cirebon. (*)

0 Komentar