Inilah 4 Hal Yang Membuat Kucing Stres Hingga Trauma, Kucing Auto Kena Mental!

Hal yang membuat kucing trauma
Inilah 4 hal yang dapat membuat kucing stress hingga trauma. Foto: pinterest.com - radarcirebon.id
0 Komentar

RADARCIREBON.ID – Kucing adalah hewan lucu yang memiliki banyak penggemar. Hewan ini memiliki tingkah yang imut yang selalu membuat para cat lovers gemas.

Banyak orang memilih kucing menjadi hewan peliharaan karena tingkahnya yang menjadi hiburan tersendiri bagi pemiliknya.

Kucing dikenal sebagai salah satu hewan yang memiliki tingkat kepekaan tinggi sehingga mereka memiliki perasaan yang sangat sensitif.

Baca Juga:Real or Fake, Apakah Kucing Dapat Memprediksi Gempa Bumi? Inilah Faktanya!

Kucing dapat mengetahui bagaimana emosi orang-orang disekitarnya dan mampu membaca bahasa tubuh manusia.

Oleh karena itu, kita sebagai pemilik tentunya harus paham tentang hal-hal apa saja yang tidak disukai kucing.

Karena pengalaman yang tidak menyenangkan dapat membuat kucing trauma dan hal itu akan membekas disepanjang hidupnya.

Inilah beberapa hal yang membuat kucing merasakan stres hingga menyebabkan trauma.

1. Serangan Hewan Lain

Hal pertama yang dapat menyebabkan kucing trauma adalah ketika mereka mendapatkan serangan dari hewan lain.

Kucing rumahan atau kucing peliharaan cenderung memiliki ketakutan yang lebih besar ketika diserang hewan lain khususnya hewan liar.

Mereka akan kesulitan untuk membela diri sehingga kejadian itu akan terus membekas pada ingatannya.

2. Pengabaian atau Penelantaran

Baca Juga:

Seperti yang sudah disebutkan bahwa kucing merupakan hewan perasa yang sangat peka, maka mereka dapat merasakan apabila pemiliknya mengabaikannya.

Jika kucing terlalu lama diabaikan atau bahkan ditelantarkan, mereka akan merasa tidak percaya diri dan menganggap dirinya tidak lagi diinginkan.

Hal ini akan memicu perasaan cemas, stres dan depresi.

3. Kekerasan Fisik

Kekerasan fisik seperti dipukul, ditendang dan dilempar akan membuat kucing mengalami trauma berat.

Kucing yang mengalami kekerasan fisik akan mengalami gangguan psikologis yang membuat mereka menghindar dan takut pada manusia.

Kondisi ini cukup parah dan mengkhawatirkan kerena dapat membekas diingatan kucing dalam waktu yang sangat lama.

4. Sering Dibentak

Kucing dapat memahami emosi apa yang sedang dirasakan oleh pemiliknya.

Apabila mereka dibentak dengan suara yang lantang, kucing akan merasa ketakutan.

Sering dibentak akan membuat kucing stress sehingga akan menimbulkan trauma dan berdampak pada perilakunnya.

Lalu, bagaimana kita bisa tahu bahwa kucing peliharaan kita mengalami trauma?

Berikut merupakan ciri-ciri kucing yang mengalami trauma

· Cenderung menghindari interaksi baik dengan manusia maupun dengan sesama kucing

· Pola tidur yang berubah-ubah

· Menjadi lebih agresif

· Hilangnya selera makan yang menyebabkan penurunan berat badan

· Menjadi lebih pendiam dan tidak tertarik untuk bermain

· Sering bersembunyi

· Buang air kecil sembarangan dan dengan jumlah yang lebih banyak dari biasanya

Itulah beberapa hal yang menyebabkan kucing stres serta bagaimana ciri-ciri kucing yang mengalami trauma.

Jika kamu merasa bahwa kucing peliharaanmu megalami trauma, kamu bisa memberikan ruang yang tenang untuknya.

Apabila ingin lebih aman lagi, kamu bisa berkonsultasi ke dokter hewan untuk membantu proses pemuliahan rasa trauma yang kucingmu alami.

0 Komentar