Jangan Panik Kolesterol Naik Setelah Lebaran Berikut 6 Cara Mengolah daun Salam Untuk Obat Kolesterol

Cara mengolah rebusan daun salam untuk obat kolesterol
Rebusan daun salam mengandung serat tinggi yang bermanfaat untuk menyerap lemak dalam tubuh/foto yankes kemkes.go.id
0 Komentar

RADARCIEEBON.ID-Momen idul fitiri tentunya banyak makanan enak yang disajikan, mulai dari opor ayam, sambel goreng, hingga makanan kering.

Tahukah anda, bahwa makanan-makanan enak tersebut sebagian besar menjadi salah satu penyebab naiknya kolesterol dalam darah.

Kolesterol merupakan senyawa berupa lemak hasil dari proses metabolisme sel dalam tubuh, terutama sel hati.

Baca Juga:Berikut 6 Rbusan Untuk Menurunkan Kolesterol Langsung Terjun BebasMasih Mau Makan Makanan Bersantan? Perhatikan 5 Bahaya Santan Bagi Kesehatan

Kolesterol dalam jumlah yang cukup sangat dibutuhkan agar tubuh tetap sehat.

Namun sebaliknya jika jumlah kolesterol tinggi dapat menjadi penyebab penyakit stroke, jantung, dan dapat menghambat aliran darah.

Cara Mengolah Daun Salam Untuk Obat Kolesterol

Untuk menurunkan kadar kolesterol dalam darah, ada beberapa cara yang dapat dilakukan.

Diantaranya dengan rutin berolahraga, memilih makanan yang sehat, dan mengkonsumsi air rebusan herbal.

Air rebusan daun salam merupakan salah satu menu yang direkomendasikan untuk menurunkan kolesterol.

Mengapa harus dengan daun salam? Daun salam merupakan  daun yang memiliki kandungan serat yang tinggi.

Dalam prosesnya serat inilah yang nantinya dapat mengikat lemak, sehingga efektif dalam menghambat penyerapan lemak oleh tubuh.

Baca Juga:Cukup 6 Langkah Mengolahnya Ini Manfaat Kumis Kucing Untuk Kecantikan Wajah Semakin Kencang dan SegarCatat Ini 10 Manfaat Kumis Kucing Untuk Kesehatan Ampuh Usir Diabetes Hingga Menurunkan Berat Badan

Dari proses inilah yang nantinya dapat membantu menurunkan jumlah kolesterol di dalam tubuh.

Selain itu, daun salam kaya dengan antioksidan seperti flavonoid. 

Zat inilah yang berperan dalam menurunkan kolesterol jahat dalam tubuh.

Karena alasan inilah mengapa daun salam sangat baik untuk digunakan dalam menurunkan kolesterol.

Sehingga dapat membantu melindungi dan menjaga kesehatan tubuh dari penyakit stroke, jantung, dan penghambatan sirkulasi darah dalam tubuh.

Untuk mendapatkan manfaat tersebut, berikut cara mengolah daun salam untuk obat kolesterol.

Bahan-bahan yang perlu disiapkan.

  • 10-15 lembar daun salam segar atau kering
  • 3 gelas air 

Cara Membuatnya:

  • Bersihkan daun salam dengan air mengalir untuk menghilangkan kotoran atau debu yang menempel.
  • Masukkan daun salam ke dalam panci bersama dengan air.
  • Rebus air dan daun salam dengan api kecil hingga airnya berkurang menjadi sekitar 1 gelas saja.
  • Matikan api dan biarkan rebusan daun salam dingin.
  • Saring air rebusan untuk memisahkan daun salamnya.
  • Minum air rebusan daun salam secara rutin, 1-2 gelas sehari, untuk membantu mengatasi masalah asam urat dan kolesterol.
0 Komentar