Karena Alasan Ini, Verifikasi Faktual Pemilih Pemilu 2024 di TPS Khusus Mahad Al Zaytun Indramayu Diundur

pemilu-2024
Tim KPU Kabupaten Indramayu saat berdiskusi dengan pihak Mahad Al Zaytun dan menyepakati waktu pelaksanaan verifikasi faktual pemilih TPS Khusus diundur, Selasa (6/6/2023. Foto: Kholil Ibrahim/Radarcirebon.id
0 Komentar

INDRAMAYU, RADARCIREBON.ID –Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Indramayu berencana melaksanakan verifikasi faktual (verfak) pemilih untuk Pemilu 2024 di Mahad Al Zaytun, Selasa (6/6).

Ini dilakukan sebagai tindaklanjut disetujuinya 3 Tempat Pemungutan Suara (TPS) Khusus pada Pemilu 2024 di pondok pesantren terbesar se-Asia Tenggara yang terletak di Desa Mekarjaya, Kecamatan Gantar itu.

Sedianya, proses verifikasi faktual pemilih untuk Pemilu 2024 di Mahad Al Zaytun dipimpin langsung Ketua Divisi Data dan Informasi KPU Indramayu, Masykur MPd.

Baca Juga:Jelang Idul Adha, Peternak Sapi Kabupaten Cirebon Dihantui Penyakit LSD, Waspadai Tanda-TandanyaHOREE… Jalan Rusak Jalur Panguragan-Suranenggala Dibeton, Akses ke Kota Lebih Cepat

Turut mendampingi Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Gantar serta Panitia Pemungutan Suara (PPS) Mekarjaya.

Jajaran Bawaslu Indramayu dan Pengawas Kelurahan/Desa (PKD) setempat juga hadir untuk melakukan pengawasan langsung dilapangan.

“TPS Lokasi Khusus ini kewenangannya KPU. Jadi proses verfaknya langsung oleh Komisioner KPU, kami hanya mendampingi,” kata ketua PPK Gantar, Carno SPd.

Hanya saja, pelaksanaan verfak tak jadi dilaksanakan. Lantaran para siswa di Madrasah Aliyah (MA) Mahad Al Zaytun lagi mengikuti ujian sekolah.

“Ya, batal. Waktunya diundur minggu depan. Disebabkan siswa masih mengikuti ujian dari pagi sampai sore,” ungkapnya.

Pengunduran waktu verfak, berdasarkan kesepakatan bersama antara KPU, Bawaslu dengan Kepala MA serta Humas Mahad Al Zaytun.

“Supaya tidak mengganggu kegiatan ujian. Kami sudah masuk kedalam dan diterima baik oleh pihak Mahad Al Zaytun,” lanjutnya.

Baca Juga:BEGINI CARA Menggunakan Minyak Zaitun untuk Wajah dan 5 Manfaatnya Supaya Kulit Glowing dan Segar seperti Artis Korea  BUKAN HOAX! Masker Jeruk Nipis dan Minyak Zaitun Bisa Bikin Kulitmu Glowing dan Lebih Muda, Begini Caranya!

Carno menjelaskan, verfak dilakukan guna mencocokkan dan meneliti secara langsung setiap nama pemilih yang sebelumnya terdata.

Jumlah potensi pemilih di Mahad Al Zaytun sendiri terdata sebanyak 825 orang. Mayoritas merupakan para pelajar MA dan Mahasiswa yang berasal dari luar daerah.

“Ada yang dari luar Jawa juga. Jadi akan dicek datanya, orangnya, bener gak. Pendataan ini juga terkait nanti pengadaan surat suaranya,” jelas Carno.

Sebelumnya, ketua KPU Indramayu Ahmad Toni Fatoni menjelaskan, keberadaan TPS di lokasi khusus didirikan untuk melayani pemilih yang tidak dapat menggunakan hak pilihnya di TPS asal pada hari pemungutan suara.

0 Komentar