Keuntungan Memeiliki Rumah Dan Tinggal di Pedesaan Dengan Suasana Asli Tanpa Polusi

manfaat punya rumah di pedesaan
manfaat punya rumah di pedesaan
0 Komentar

RADARCIREBON.ID – Harapan kita jika ingin mempunyai rumah enaknya tinggal Di Pedesaan merupakan harapan sebagian orang. Namun dalam beberapa kasus, banyak yang harus tinggal di tanah rantau demi mencari penghidupan.

Karena di kota  banyak perusahaan besar dan lowongan pekerjaan. Meski sebenarnya, orang desa sebagian ingin tinggal di kota karena modernisasinya, tapi tinggal di desa merupakan kenyamanan yang tidak ada duanya. Kenyamanan yang menyatu dengan alam, bukan dengan fasilitas yang menyerupainya.

Kehidupan di desa tidak seburuk apa yang di pikirkan banyak orang. Sobat akan mendapatkan kenyamanan yang tidak akan Sobat dapatkan saat tinggal di kota besar.

Baca Juga:Hati-hati 10 Tanda Tubuh Kelebihan Gula Darah Yang Bisa Menyebabkan Diabetes Ini Ciri-cirinyaRekomendasi Produk Lulur Untuk Mencerahkan Kulit Di Badan Dan Wajah Yang Kusam

Rumah di desa kerap di jadikan pilihan sebagai tempat tinggal untuk masa tua mereka untuk sebagian besar orang.  Beberapa orang juga kerap menjadikannya sebagai investasi dan atau sekadar tempat untuk menghilangkan penat dengan aktivitas di tengah kota.

Keuntungan Memiliki Rumah Untuk tinggal di desa dari pada di kota antara lain adalah sebagai berikut :

1. Lingkungan yang bersih dan alami

Banyak yang memilih hidup di desa karena desa memiliki lingkungan yang masih bersih dan alami serta bebas polusi. Jika di kota setiap hari kita menghirup polusi, sampah berserakan dimana-mana, hawa yang panas, sungai tercemar dan bau, sedangkan di desa udaranya masih bersih dan segar, bebas polusi, hawanya sejuk, sungai yang jernih, asri. Sungguh enak hidup di desa.

2. Jiwa gotong royong dan saling menolong yang tinggi

Di desa jiwa gotong royong dan saling membantu masih tinggi tidak seperti di kota yang orang-orangnya pada sibuk sendiri-sendiri acuh tak acuh kepada orang lain, bahkan kadang saling mengenal antar tetangganya pun tidak. Di desa warganya ramah-mah dan baik. Saling membantu satu sama lain. Jika ada tetangga yang akan menggelar hajatan pasti tetangganya akan datang membantu, jika ada yang kesusahan juga akan saling menolong. Rasa kebersamaan ini sungguh sesuatu yang kita jarang jumpai di kota.

3. Kebutuhan pangan sudah tercukupi

Jika hidup di kota kita diharuskan membeli untuk mencukupi kebutuhan pangan kita, maka tidak demikian di desa. Di desa kita dapat menanam sayur-mayur dan buah-buahan sendiri dan hasilnya bisa kita nikmati atau dijual. Jika ingin makan daging kita pun bisa berternak hewan sendiri.

0 Komentar