Liverpool vs Real Madrid Pasti Bakal Seru Seperti Final Musim 2021-2022

Liverpool vs Real Madrid
Liverpool vs Real Madrid
0 Komentar

LIVERPOOL, RADAR CIREBON.ID – Liverpool vs Real Madrid dini hari nanti WIB, adalah final kecil. Sebuah laga duplikasi final Liga Champions musim 2021/2022.

Nah, kali ini, Liverpool vs Real Madrid dini hari nanti WIB, adalah pertandingan leg pertama babak 16 besar Liga Champions musim 2022/2023. Laga super besar musim ini.

Jelang Liverpool vs Real Madrid, kubu tuan rumah musti waspada. Laga dilangsungkan di Anfield Stadium jam 03.00 WIB.

Baca Juga:Liverpool vs Real Madrid Lengkap Prediksi, Statistik, H2H dan Link Live StreamingPerda Penyelenggaraan Keolahragaan Akhirnya Disahkan, Ini Isinya

Sebelum Liverpool vs Real Madrid, kesalahan bek kanan Liverpool FC Trent Alexander-Arnold di Stade de France musim lalu jangan sampai terulang.

Gagal mengawal wide attacker Real Madrid Vinicius Junior membuat Liverpool harus merelakan trofi juara Liga Champions dimiliki Real setelah takluk 0-1.

Kesalahan yang tentu tidak ingin diulang TAA –singkatan sekaligus sebutan dari media untuk Trent Alexander-Arnold– saat Liverpool vs Real Madrid dini hari nanti  WIB.

Apalagi, sebelum menghadapi Real, performanya bersama Liverpool di Premier League kembali bagus. TAA menyumbang satu umpan gol ketika The Reds –julukan LIVERPOOL– mengalahkan Newcastle United 2-0 di St James’ Park akhir pekan lalu (19/2).

Perlu dicatat, Newcastle adalah tim dengan pertahanan terbaik di Premier League alias baru kebobolan 15 gol sampai matchweek ke-24. Bandingkan dengan Liverpool FC yang sudah kebobolan 28 gol.

Nirbobol lawan Newcastle sekaligus mengembalikan soliditas pertahanan LIVERPOOL. Sebab, sebelum di St James’ Park, benteng The Reds juga nirbobol dalam Derbi Merseyside kontra Everton (13/2). LIVERPOOL menang dengan skor 2-0.

”Kembali memenangi pertandingan secara beruntun dan tidak kebobolan bukan sesuatu yang bisa kami raih dengan mudah musim ini. Kami sudah seperti Liverpool yang biasa Anda kenal,” tutur TAA di laman resmi klub.

Baca Juga:Pengurus Asosiasi PSSI Kota Cirebon Dilantik, Targetkan Semifinal Porprov Jabar 2026Hasil Rans vs Persib Sudah Diketahui, Persib Gagal ke Puncak Klasemen Liga 1

Sebelumnya, LIVERPOOL hanya pernah melakukannya pada matchweek ke-11 dan 12. Yakni, ketika mengalahkan Manchester City (17/10/2022) dan West Ham United (20/10/2022) dengan skor masing-masing 1-0.

0 Komentar