Manfaat Cuka Apel Untuk Kesehatan Badan Dan Kandungan Nutrisinya

manfaat cuka apel
manfaat cuka apel
0 Komentar

RADARCIREBON.ID – Cuka apel telah lama di percaya baik untuk kesehatan, mulai dari menurunkan berat badan hingga mengatasi berbagai masalah kulit. Meski demikian, cuka apel dapat menimbulkan efek samping bila dikonsumsi secara berlebihan.

bahan alami dengan segudang manfaat yang di milikinya. Memangnya manfaat cuka apel untuk apa saja? Kamu harus tahu jika cuka apel bermanfaat untuk berbagai masalah wajah dan kesehatan, sehingga tidak sedikit orang yang menggunakannya untuk menyembuhkan berbagai masalah pada kulit wajah.

Bahan Cuka sari apel atau biasa di kenal dengan cider vinegar atau ACV merupakan sejenis cuka yang dibuat dari sari apel dan ia mempunyai warna yang agak pucat. Seperti jus apel, cuka apel pun mempunyai kandungan nutrisi yang sangat banyak, seperti vitamin B1, vitamin B2, vitamin B6, vitamin C, asam pantotenat niasin, asam folat dan biotin.

Baca Juga:Manfaat Dan Resiko Mandi Air Hangat Saat Cuaca Lagi Dingin MenyengatManfaat Kentos Kelapa Yang Belum Kamu Ketahui Manfaat Kesehatanya

Cuka apel adalah produk herbal yang terbuat dari sari buah apel dan ragi, kemudian menjalani proses fermentasi. Proses fermentasi ini menghasilkan bakteri probiotik yang bermanfaat untuk menjaga kesehatan saluran cerna.

Tidak hanya itu, cuka apel juga mengandung berbagai nutrisi penting dalam setiap 100 gramnya, termasuk :

  • Energi: 21 kalori.
  • Karbohidrat: 0,93 gram.
  • Gula total: 0,4 gram.
  • Kalium: 73 miligram.
  • Fosfor: 8 miligram.
  • Kalsium: 7 miligram.
  • Magnesium: 5 miligram.
  • Natrium: 5 miligram.
  • Zat besi: 0,2 miligram.

kandungan nutrisi cuka apel, berikut ini ragam manfaat cuka apel untuk kesehatan.

1 .  Mengatasi Gangguan Pencernaan

Salah satu manfaat kesehatan cuka apel selanjutnya adalah kemampuannya dalam mengatasi gangguan pencernaan, seperti sembelit, berkat kandungan probiotiknya yang dapat menjaga keseimbangan mikroflora di dalam usus. Selain membantu meredakan sembelit, cuka apel juga bermanfaat untuk mengatasi diare karena mengandung pektin yang membantu mengentalkan tekstur feses.

2 .  Menurunkan Berat Badan

Para ahli kesehatan merekomendasikan konsumsi cuka apel sebagai bantuan dalam menurunkan berat badan dengan cepat. Banyak penelitian telah membuktikan manfaat cuka apel dalam proses penurunan berat badan.

Dalam satu penelitian, partisipan yang mengonsumsi hanya dua sendok makan cuka apel selama 12 minggu mengalami penurunan berat badan hampir 2 kilogram dengan penyesuaian pola makan dan gaya hidup. Penelitian juga menunjukkan bahwa cuka apel dapat meningkatkan rasa kenyang, membantu mengurangi asupan kalori, dan mendukung penurunan berat badan.

0 Komentar