Mudik Lebaran 2023 Lewat Tol Trans Jawa? Berikut 5 Rest Area yang Instagramable

Mudik Lebaran 2023
Mudik lebaran 2023 yang memakai Tol Trans Jawa pasti akan melewati rest Area KM 260B Banjaratma berlokasi di Cipugur, Banjaratma, Bulakamba, Kabupaten Brebes, Jawa Tengah. Lokasinya di Tol Pejagan - Pemalang KM 260B. Foto: radartegal - radarcirebon.id
0 Komentar

RADARCIREBON.ID – Saat ini umat muslim di tanah air bahkan dunia tengah menjalani ibadah puasa Ramadhan, persiapan mudik lebaran 2023 pun sudah mulai disiapkan pemerintah.

Baru-baru ini pemerintah mengatur ulang jadwal cuti bersama hari raya Idul Fitri dengan harapan mudik lebaran 2023 bisa berjalan dengan lancar.

Dengan ketentuan baru tersebut, beberapa masyarakat sudah melakukan persiapan untuk mudik lebaran 2023 dan bisa merayakan hari raya dikampung halaman.

Baca Juga:HORE! Cuti Bersama Lebaran Idul Fitri Berubah, Catat Tanggal TerbarunyaPerkiraan Cuaca Wilayah Cirebon, Sabtu 25 Maret 2023, BMKG: Potensi Hujan Petir dan Angin di Sore Hari

Bagi para pemudik yang melintasi jalur tol Jawa, berikut ada beberapa tempat istirahat di rest area tol terbaik yang juga instagramable.

Berikut daftar rest area Tol Trans Jawa yang tersebar di sepanjang jalur tol dan mempunyai bangunan yang megah serta difasilitasi dengan berbagai fasilitas yang lengkap.

Bahkan diketahui kanopi di area SPBU dalam rest area ini pernah mendapatkan penghargaan Museum Rekor Dunia-Indonesia (Muri) sebagai kanopi terunik se-Indonesia.

Tersedia fasilitas lengkap mulai dari restoran, SPBU, kafe, minimarket, gerai ATM, toilet eksekutif, masjid, sampai dengan bengkel.

Mulanya, Rest Area ini merupakan pabrik gula yang sudah dibangun pada tahun 1908.

Saat ini, area tersebut sudah dimodifikasi sedemikian rupa dengan tidak meruntuhkan bangunan aslinya sehingga menjadi rest area vintage yang instagramable.

0 Komentar