RADARCIREBON.ID – Al Quran secara bahasa berarti “bacaan” atau “kumpulan”. Al Quran bukan sekadar bacaan, tetapi juga bahan kajian dan penelitian. Dalam pengertian istilah, arti utama Al Quran adalah firman Allah SWT. Dalam bahasan ini, ada nama lain Al Quran yang disebutkan dalam firman-Nya.
Selain nama Al Quran yang disebutkan dalam Al Quran sebanyak 73 kali, juga memiliki beberapa nama lain Al Quran yang menunjukkan sisi fungsi Al Quran. Prof Dr KH Moh Ali Azis MAg merangkum nama–nama sebutan lain untuk Al Quran tersebut adalah:
a. Al Tanzil (diturunkan). Nama lain Al Quran ini menunjukkan bahwa Al Quran diturunkan dari Allah SWT kepada Nabi Muhammad SAW, bukan sesuatu yang diajarkan, dikirimkan maupun ditemukan. Al Quran dihujamkan ke diri Nabi Muhammad SAW dengan berangsur-angsur, mengingat hujaman itu terasa sangat berat.
Baca Juga:SDN 17 Kuningan Bakal Dibongkar, Senin Besok Bupati Pimpin Upacara Bendera TerakhirJadwal SIM Keliling di Kuningan Jawa Barat Hari Ini Jumat 13 Januari 2023
Nama Al Tanzil ini disebutkan dalam Al Quran sebanyak 142 kali, antara lain Surat Lukman ayat 21, Muhammad ayat 2 dan 26, Saba ayat 6, Fushshilat ayat 42, Al Haqqah ayat 43 dan Al Maidah ayat 44.
b. Al Kitab (catatan). Nama lain Al Quran ini menunjukkan bahwa Al Quran wahyu yang bisa ditulis dalam bentuk huruf dan kalimat. Hal ini terbukti dari apa yang dibacakan Nabi Muhammad SAW ternyata bisa ditulis dalam bentuk huruf, kata dan kalimat. Semua kitab yang diterima para nabi juga disebut dengan Al KItab, karena melalui proses dari bacaan ke tulisan.
Al Quran menyebut nama Al Kitab ini sebanyak 74 kali, antara lain Surat Al Baqarah ayat 2, Al Ankabut ayat 47, 48, dan 51, Surat Fathir ayat 29, Al Zumar ayat 1 dan Fushshilat ayat 3.
c. Al Furqan (pembeda). Nama lain Al Quran ini menunjukkan bahwa Al Quran merupakan tolok ukur yang tegas dan membedakan antara benar dan salah. Benar dan salah sangat subjektif. Seringkali seseorang mengklaim dirinya benar. Untuk membuktikan klaimnya, ukuran yang bisa dipakai adalah Al Quran.
Nama Al Furqan ini terdapat dalam Al Quran surat Al Furqan ayat 1.