Pasca AKB, Investasi Kota Cirebon Bertumbuh

pendangkalan-pesisir-cirebon
Foto yang diambil menggunakan pesawat Cesna, terkait kondisi pesisir Kota Cirebon dan alur keluar masuk dermaga PPN Kejawanan. Foto: Okri Riyana/Radar Cirebon
0 Komentar

Upaya promosi yang dilakukan tersebut telah mengundang investor untuk ikut mengembangkan potensi tersebut sebagai tempat wisata atau ekonomi. Namun mengacu pada realisasinya, bidang perdagangan dan jasa masih mendominasi penanaman modal.
Investasi yang masuk dari 4 sektor itu telah mencapai lebih dari Rp213 miliar di tahun 2019. Meski demikian jumlah ini menurun dibanding tahun 2018 yang mencapai lebih dari Rp508 miliar. Sementara pada tahun 2017, jumlahnya mencapai Rp1,7 triliun.
Kendati begitu, untuk sektor industri dan pengadaan telah mengalami kenaikan. Tahun 2018 untuk sektor industri, DPMPTSP mencatat investasi yang masuk hanya Rp 250 juta saja. Sementara di tahun 2019 meningkat hingga Rp5,5 miliar. Begitu pun dengan sektor pengadaan yang pada tahun 2018 tidak ada sepeserpun yang masuk, namun di tahun 2019 investasi yang masuk telah mencapai Rp1,9 miliar.
Sementara itu, pada sektor pariwisata sendiri, DPMPTSP mencatat, sektor ini mengalami penurunan dibanding tahun 2018. Investasi yang masuk sekitar Rp6,6 miliar. Sementara pada tahun 2018, nilai investasi yang masuk mencapai Rp26,2 miliar. (awr)

0 Komentar