Profil Marselino Ferdinan: Perjalanan Karir Sang “Golden Boy” Andalan Timnas Indonesia

Marselino Ferdinan
Profil dan perjalanan karir Marselino Ferdinan. Foto: instagram @marselinoferdinan10 - radarcirebon.id
0 Komentar

Marselino Ferdinan merupakan salah satu pemain muda andalan timnas Indonesia yang saat ini banyak menarik perhatian fans sehingga profil Marselino Ferdinan ramai dibicarakan.

Bagaimana tidak, di usianya yang baru menginjak 19 tahun, dia sudah menjadi andalan timnas U-23 dan dipercaya untuk menjadi line-up timnas senior.

Skill bermainnya yang apik dan penampilannya yang menarik membuat Marselino banyak dicintai oleh fans dan disebut-sebut sebagai starboy timnas Indonesia.

Baca Juga:Membuat Makanan Kucing Sendiri: 3 Resep Mengolah Tempe Menjadi Makanan Lezat Untuk KucingInilah 5 Tempat Wisata Alam di Kuningan yang Sedang Viral, Bagaikan Surga Tersembunyi Jawa Barat

Marselino menjadi salah satu pemain termuda di timnas senior sepakbola Indonesia. Para fans menjulukinya sebagai golden boy karena kiprahnya yang sangat baik dan memiliki potensi yang besar untuk kemajuan sepakbola Indonesia.

Lalu, bagaimanakah perjalanan karir seorang Marselino Ferdinan?

Berikut merupakan profil Marselino Ferdinan serta bagaimana perjalanan karirnya sejauh ini.

Marselino Ferdinan Philipus lahir di Jakarta, 9 September 2004 dan merupakan anak dari pasangan Philipus Wio dan Florensia Sudiawiarni.

Meskipun lahir di Jakarta, Marselino dan keluarganya memutuskan untuk pindah ke Surabaya. Pemuda dengan tinggi badan 178 cm ini diketahui memang sudah menggemari sepakbola sejak dia kecil.

Ternyata, bakat bermain bolanya diturunkan dari sang ayah yang juga merupakan bintang sepakbola di usia mudanya. Ayahnya selalu menyempatkan untuk mengantar Marselino dan kakak-kakaknya berlatih sepakbola.

Perjalanan Karir Marselino Ferdinan

Marselino memulai karir profesionalnya dengan bermain di klub Persebaya Surabaya U-16. Dia mengikuti jejak kakaknya Oktafianus atau Ofan yang lebih dulu bermain di tim yang sama.

Dengan kemampuanya yang memukau, Marselino kemudian dipromosikan ke tim senior Persebaya Surabaya dan memulai laga debutnya melawan Persekabo 1973.

Baca Juga:Wisata Offroad Cibuntu, Kuningan, Jawa Barat: Picu Adrenalin dengan Harga Terjangkau!Profil dan Fakta Menarik Jay Idzes: Bek Kokoh di Pertahanan Timnas Indonesia

Pada musim 2021-2022, karir Marselino semakin bersinar dengan berhasil tampil sebanyak 23 kali dan mencetak 4 gol serta 7 assist.

Berkat peraihan tersebut, Marselino mendapat panggilan untuk bisa memperkuat timnas U-23 di SEA Games 2021 dan berhasil membawa Indonesia menuju final putaran Piala Asia 2024.

Selanjutnya, Marselino kembali dipercaya untuk memperkuat timnas U-22 di SEA Games 2023 dan berhasil membawa medali emas.

Di puncak karirnya ini, Marselino telah mendapat tawaran dari berbagai klub sepakbola luar negri. Pada akhirnya, dia memilih menandatangani kontrak selama satu setengah tahun bersama klub asal Belgia, KMSK Deinze.

0 Komentar