Rekomendasi Buku Self Improvement untuk Kamu yang Ingin Meningkatkan Kemampuan Diri

Self Improvement
Rekomendasi Buku Self Improvement
0 Komentar

RADARCIREBON.ID Self Improvement merupakan segala bentuk upaya, keinginan, atau tindakan yang diambil untuk meningkatkan kemampuan diri.

Selain itu, self improvement juga dapat mengetahui minat, bakat, potensi, kesadaran diri, keterampilan hingga kualitas kehidupan dengan tujuan supaya bisa jadi lebih baik dari sebelumnya.

Pengembangan diri ini bisa dilakukan oleh siapa saja, di mana saja, dan kapan saja. Hal itu memang sudah menjadi tanggung jawab bagi setiap individu dan dimulai dari adanya kemauan dalam diri.

Baca Juga:Organisasi Kampus yang Bisa Kamu Ikuti untuk Meningkatkan Skill, Menambah Ilmu, Pengalaman, dan WawasanmuJangan Mudah Percaya! Mitos Tentang Menstruasi yang Perlu Kamu Ketahui

Tentu self improvement atau pengembangan diri sangatlah penting bagi kehidupan. Berikut rekomendasi buku self improvement untukmu yang sedang mencarinya.

Berisi percakapan dari seorang pemuda yang tidak puas dengan kehidupannya dan seorang filsuf yang mengajarkannya tentang bagaimana cara mendapatkan kebahagiaan di dunia.

2. Filosofi Teras

Filosofi Teras adalah sebuah buku pengantar filsafat Stoa yang dibuat khusus sebagai panduan moral anak muda. Buku ini dapat membantu mengatasi emosi negatif dan menghasilkan mental yang tangguh.

3. Sebuah Seni untuk Bersikap Bodo Amat

Buku ini menceritakan kisah Harles Bokowski, yang bercita-cita menjadi seorang penulis. Ia adalah seorang pecandu alkohol, kasar, pelit, tukang hutang, dan suka berjudi dengan wanita.

Buku tersebut mengisahkan kehidupannya yang memiliki banyak masalah yang membuatnya jauh lebih kuat sehingga bisa mencapai tujuannya.

Itulah mengapa bersikap bodo amat merupakan kunci untuk menyelamatkan diri dan dunia, dengan tidak ambil pusing ketika masalah datang dan merasa kacau.

4. Esok Lebih Baik

Buku Esok Lebih Baik ditulis oleh Dr. Abdullah Al Maghluts. Membahas mengenai cara tepat mengatasi kekecewaan dan menghadapi tantangan yang menghambat kemajuan dan kesuksesan.

Baca Juga:Rekomendasi Parfum, Body Fragrance, dan Body Mist di Bawah 50 Ribuan for Women’sTren Fashion: Style Outfit Favorit Gen Z Saat Ini

“Kata-kata di buku ini mengembalikan keseimbangan dan memicu antusiasme kita untuk melangkah lebih baik lagi.” –goodreads. Jadi, buku ini memberi tahu kita cara yang tepat untuk mengatasi luka batin karena kehilangan, kebiasaan menyalahkan orang, kerabat yang berpikiran negatif, dan lain-lain.

0 Komentar