SIMAK Bacaan Doa Ketika Bersin dan Jawabannya, Penting untuk Diamalkan

doa ketika bersin dan jawabannya
membaca doa ketika bersin merupakan adab yang baik/ radarcirebon.id
0 Komentar

RADARCIREBON.ID- Doa ketika bersin dan jawabannya penting untuk diamalkan karena merupakan bagian dari adab dan akhlak bagi setiap muslim terhadap Allah Ta’ala dan kepada sesama manusia.

Doa ketika bersin dan jawabannya merupakan bukti syukur atas nikmat dibalik bersin yang Allah Ta’ala berikan kepada hambanya.

Dalam dunia medis dijelaskan bahwa ketika bersin terjadi tekanan tinggi dari paru-paru melalui hidung dan mulut, dari proses tersebut terjadi hembusan yang ‎ikut membawa mikroba, debu, dan polutan lain yang sempat masuk pada sistem pernapasan.

Baca Juga:Ramadhanmu Biasa-Biasa Saja, Rugi Banget! Perbanyak Amalan Ini, Salah Satunya Dapat Menolongmu Kelak di AkheratRamadhan Bulannya Alquran, Simak 4 Tips Mudah Khatam Membaca Alquran

Manfaat lain ‎dari bersin adalah sebagai bagian dari relaksasi otak dan syaraf, ketika bersin terjadi, ada semacam kejutan dan hentakan yang tiba-tiba, tentu hal ini akan menyegarkan urat-urat ‎syaraf dan memulihkan konsentrasi.

Hal ini telah dijelaskan dalam hadist Hadits Abu Hurairah Radhiyallahu anhu:

“Bahwasanya apabila Nabi Shallallahu ‘alaihi wa sallam bersin, beliau Shallallahu ‘alaihi wa sallam menutup wajah dengan tangan atau kainnya sambil merendahkan suaranya.” (HR. Ahmad II/439, al-Hakim IV/264, Abu Dawud no. 5029, at-Tirmidzi no. 2746. Lihat Shahih at-Tirmidzi II/355 no. 2205)
Ketika bersin, hendaknya mengucap pujian kepada Allah ta’ala.

Dalam hadis yang diriwayatkan oleh Abu Hurairah, Nabi Muhammad Shalllahu Alaihi Wasalam menyebutkan bahwa seseorang perlu mengucap rasa syukur kepada Allah SWT setelah bersin. Adapun bunyi hadis tersebut adalah sebagai berikut:

اِذَاعَطَسَ اَحَدُكُمْ فَلْيُقُلْ اَلْحَمْدُلِلّٰهِ وَلْيَقُلْ لَهُ اَخُوْهُ اَوْصَاحِبُهُ يَرْحَمُكَ اللّٰه فَاِذَاقَالَ لَهُ يَرْحَمُكَ اللّٰهُ فَلْيَقُلْ يَهْدِيْكُمُ اللّٰهُ وَيُصْلِحُ بَالَكُ

Artinya:

“Apabila seseorang di antara kamu bersin, hendaklah membaca: ‘Segala puji bagi Allah’, lantas saudara atau temannya berkata: “Semoga Allah memberi berkah kepadamu”. Bila teman atau saudaranya berkata demikian, bacalah: “Semoga Allah memberi petunjuk kepadamu dan memperbaiki hatimu.”

0 Komentar