Sudah 15 Nakes di Indramayu Terpapar Corona

juru-bicara-gugus-tugas-covid-19-kabupaten-indramayu-deden-bonni-koswara
Juru Bicara Gugus Tugas Covid-19 Kabupaten Indramayu, Deden Bonni Koswara menyampaikan keterangan. Foto: Utoyo Prie Achdi/Radar Indramayu
0 Komentar

INDRAMAYU – Jumlah pasien terpapar covid-19 di Kabupaten Indramayu, sampai saat ini mencapai 82 orang. Dari jumlah tersebut, 15 orang di antaranya tenaga kesehatan. Terbaru, Gugus Tugas Percepatan Penanganan (GTPP) Covid-19 Kabupaten Indramayu mengumumkan 1 (satu) tenaga kesehatan (nakes) dari Puskesmas Jatisawit terkonfirmasi Covid-19.
Juru Bicara GTPP Covid-19 Kabupaten Indramayu, Deden Bonni Koswara menjelaskan, tambahan satu nakes terkonfirmasi Covid-19 berasal dari Puskesmas Jatisawit, Kecamatan Jatibarang. Yakni Ny ENF (36 tahun) seorang bidan desa dari Kecamatan Indramayu.
“Pasien tidak ada riwayat perjalanan ke luar kota. Saat ini tanpa keluhan atau gejala. Pasien sudah melakukan isolasi mandiri,” kata Deden, Minggu (30/8).
Deden menambahkan, terkonfirmasinya satu nakes dari Puskesmas Jatisawit tersebut, merupakan hasil swab masal para nakes di berbagai puskesmas pada tanggal 26 Agustus 2020. Hasil swab keluar tanggal 28 Agustus 2020 dan dinyatakan terkonfirmasi Covid-19.
“Kami sudah lakukan tracing terhadap kontak erat ada 11 orang,” kata Deden.
Deden kembali mengimbau masyarakat untuk tetap mematuhi protokol kesehatan. Terlebih lagi, bagi para tenaga kesehatan. Pasalnya, mereka setiap hari harus berinteraksi langsung dengan masyarakat. “Mereka yang terpapar, kemungkinan karena ada yang lupa atau lalai terhadap protokol kesehatan. Makanya, saya tak henti-hentinya mengajak masyarakat untuk pakai masker, rajin cuci tangan pakai sabun, dan selalu jaga jarak,” tegas Deden. (oet)

0 Komentar