Tambah 36 Kasus Lagi, Mayoritas Tanpa Gejala  

covid-19-kabupaten-cirebon-jumat-september
0 Komentar

CIREBON – Puluhan kasus positif Covid-19 di Kabupaten Cirebon nyaris terjadi tiap hari. Data perhari Jumat (18/9), ada penambahan 36 kasus. Sehingga total 609 kasus terkonfirmasi positif.
Sebaran lokasi 36 kasus baru tersebut, meliputi Kecamatan Jamblang, Kedawung, Plumbon, Tengah Tani, Depok, Astanajapura, Suranenggala, Susukan, Gempol, Ciwaringin, Talun, Beber, Pabedilan, Mundu, Sumber.
Sebagian besar menjalani isolasi mandiri karena tanpa gejala klinis dan wajib menjalani isolasi mandiri dengan pemantauan oleh pihak Dinkes serta pihak Gugus Tugas tingkat Kecamatan dan Desa.
Dari kasus-kasus tersebut, jumlah total kasus terkonfirmasi tanpa gejala berjumlah 423. Untuk kasus terkonfirmasi dengan gejala sebanyak 186 kasus. Yang saat ini masih menjalani isolasi mandiri baik di rumah atau di rumah sakit sebanyak 384 kasus, serta jumlah total kasus yang meninggal dunia sebanyak 27 kasus.
Kabag Humas Pemkab Cirebon, Nanan Abdul Manan SSTP MSi mengatakan, untuk kasus terkonfirmasi yang saat ini ditemukan mayoritas merupakan hasil penelusuran kontak erat kasus terkonfirmasi sebelumnya.
“Mayoritas kasus baru yang kita temukan itu dari kasus sebelumnya. Bisa dari keluarga atau kontak erat yang kita tracing dari yang kontak selama 14 hari terakhir,” ujarnya.
Sementara itu, Kadinkes Kabupaten Cirebon Hj Eni Suhaeni SK MKes kepada Radar menyebut, saat ini meskipun terus mengalami kenaikan, namun tempat tidur atau ruang perawatan isolasi khusus untuk pasien Covid-19 masih aman. Hal ini dikarenakan banyak juga kasus positif yang hanya menjalani isolasi mandiri tanpa harus dirawat karena tidak bergejala.
“Untuk tempat tidur masih aman. Kan banyaknya isolasi mandiri. Yang kita rawat di rumah sakit hanya yang bergejala saja. Sementara yang tidak bergejala cukup isolasi di rumah masing-masing. Tapi tentu tetap dengan pengawasan dari pihak terkait,” ungkapnya.
Penambahan kasus juga terjadi di Kota Cirebon. Jumat (18/9), tercatat ada enam kasus baru yang menjadikan jumlah total kasus terkonfirmasi covid-19 menjadi 166 orang.
Dari 166 orang, total kasus kategori terkonfirmasi tersebut, 62 orang di antaranya masih dalam kondisi isolasi/perawatan, 93 orang selesai isolasi atau sudah dinyatakan sembuh, dan 11 lainnya telah dinyatakan meninggal dunia.

0 Komentar