WOW BANGET NIH! Selain Air Mawar Viva, 6 Bedak Lokal ini juga Terbaik dan Tahan Lama

RADARCIREBON.ID – Wow banget nih, ternyata selain Air Mawar Viva, 6 bedak lokal ini juga terbaik dan tahan lama.

Bagi kaum wanita bedak menjadi salah satu kebutuhan yang utama karena memang kulit wajah perlu adanya perawatan yang baik.

Oleh sebab itu saat memilih bedak, jangan sampai salah produk, memilih warna yang tidak sesuai atau bahkan bahan-bahan yang bisa membuat wajah menjadi iritasi dan muncul kemerahan.

Pada ulasan berikut ada 6 bedak lokal terbaik untuk Anda yang memiliki wajah berminyak atau berjerawat selain Air Mawar Viva.

Baca juga : 9 FAKTA MENARIK Air Mawar Viva yang Perlu Anda Ketahui, Simak disini Selengkapnya

6 Bedak Lokal Terbaik dan Tahan Lama

Berikut di bawah ini merupakan produk bedak yang sudah terpercaya kualitasnya dan juga tahan lama untuk beraktivitas seharian.

Dan menariknya lagi, harga produk ini rata-rata masih dibawah Rp 50.000, jadi sangat terjangkau.

1. Marck’s

Yang pertama bedak Marck’s, bedak ini termasuk paling lama, bahkan umur brand ini di perkirakan sudah lebih dari 50 tahun.

Bedak yang satu ini di sukai karena formulanya yang tidak berubah dan cocok di sebagian besar kulit orang Indonesia.

Baca juga : APAKAH Air Mawar Viva Aman untuk Ibu HAMIL? Simak di Sini Penjelasannya

Marck’s menyediakan tiga pilihan warna, ada Creme, White dan Rose. Kemasannya sangat sederhana dan bisa Anda temukan di berbagai minimarket, hanya dengan harga di bawah Rp 20.000.

2. Sariayu

Selanjutnya bedak Sariayu, bedak ini memang bisa diandalkan untuk Anda yang lagi berjerawat. Untuk kualitas, tak perlu diragukan lagi karena merk Sariayu ini memang sudah dikenal sebagai perawatan kulit sejak tahun 1977.

Bedak ini juga mengandung triclosan  dan kandungan tabir suryanya yang bisa membantumu terhindar dari bahaya sinar UV A atau UV B.

3. Pigeon

Yang ketiga ada bedak Pigeon, bedak ini menjadi salah satu rekomendasi bedak untuk sehari-hari dengan harga dibawah Rp 50.000.

Baca juga : Bye Bye Debu, Hanya Dengan Viva Milk Cleanser Rp.8Ribuan Wajah Anda jadi Segar Kembali

Berita Terkait

Jangan Lewatkan

Komentar