10 Masker dengan Bahan Alami Ini Ampuh Untuk Memutihkan Wajah Loh!

Bahan alami untuk mencerahkan wajah
10 Masker dengan bahan alami yang dapat mencerahkan wajah. Foto : Alodokter - radarcirebon.id
0 Komentar

RADARCIREBON.ID – Memiliki kulit wajah yang cerah, bersih, dan glowing adalah impian banyak orang.

Namun, mencapai kulit yang sempurna tidak selalu harus dilakukan dengan menggunakan produk berbahan kimia yang bisa saja berpotensi merusak kulit dalam jangka waktu yang panjang.

Alternatif yang lebih aman dan ramah lingkungan adalah dengan memanfaatkan bahan alami untuk memutihkan wajah.

Baca Juga:Tak Hanya iPhone, Kamera Boba Juga Dimiliki HP Lain Loh, Berikut Ulasannya5 Rekomendasi Hp Xiaomi Harga 2 Jutaan : Spesifikasi Unggul dengan Harga Terjangkau!

Selain lebih aman, bahan bahan alami ini juga kaya akan nutrisi yang baik untuk kesehatan kulit.

Dengan menggunakan bahan bahan ini secara rutin, Anda bisa mendapatkan kulit wajah yang lebih cerah dan sehat tanpa khawatir akan efek samping yang berbahaya.

Berikut ini adalah beberapa bahan alami yang bisa Anda coba untuk meraih kulit wajah yang lebih cerah dan bercahaya:

1. Lemon

Lemon dikenal kaya akan vitamin C dan asam sitrat yang dapat membantu mencerahkan kulit.

Cara penggunaanya cukup mudah, yaitu dengan mengoleskan perasan lemon pada wajah secara merata.

Diamkan selama 10 – 15 menit, lalu bilas dengan air hangat. Lakukan secara rutin untuk mendapatkan hasil yang maksimal.

2. Madu

Madu memiliki sifat antioksidan dan anti-inflamasi yang membantu memperbaiki kulit yang rusak dan mencerahkan warna kulit.

Baca Juga:Dolorosa Sinaga Sang Pemahat Patung, Siapakah Dia? Patung Solidaritas Paling FenomenalMengenang Mendiang Kobe Bryant & Putrinya, Lakers Meresmikan Patung Kobe-Gianna di Dekat Crypto.com Arena

Anda bisa mengoleskan madu murni langsung ke wajah atau mencampurnya dengan bahan lain seperti yogurt atau lemon.

3. Yogurt

Yogurt mengandung asam laktat yang berfungsi sebagai eksfoliator alami, membantu mengangkat sel-sel kulit mati, dan mencerahkan wajah.

Gunakan yogurt sebagai masker wajah selama 15-20 menit, kemudian bilas dengan air hangat.

4. Tomat

Tomat mengandung likopen, yang tidak hanya melindungi kulit dari sinar UV tetapi juga secara tidak langsung membantu mencerahkan kulit.

Cara penggunaannya cukup mudah, haluskan tomat dan gunakan sebagai masker wajah selama 20 menit. Bilas dengan air dingin untuk hasil yang optimal.

5. Bengkoang

Bengkoang sudah dikenal lama sebagai bahan alami untuk memutihkan kulit.

Kandungan vitamin C dan B1 dalam bengkoang membantu mengurangi produksi melanin dan mencerahkan wajah.

Cara pengunaannya adalah parut bengkoang dan gunakan sebagai masker selama 15-20 menit.

0 Komentar