Jumat Agung Melalui Live Streaming

via- Kunjungan Luminor Hotel (1)
MEDIA VISIT: Luminor Hotel Pecenongan Jakarta media visit ke Graha Pena Radar Cirebon disambut langsung Manager Iklan Radar Cirebon, Yusuf Suebudin, kemarin (11/3). FOTO: NUR VIA PAHLAWANITA/RADAR CIREBON
0 Komentar

Frans, salah satu Jemaat Gereja Santo Yusuf Cirebon memaklumi adanya penghentian ibadah di gereja sementara. Dia pun berharap agar wabah ini segera berakhir. “Kami tidak masalah ibadah di rumah. Ini semua demi kesehatan dan menghormati imbauan dari pemerintah. Ibadah di rumah tidak mengurangi keimanan kami,” ucapnya.

SANTA MARIA PERINGATI JUMAT AGUNG
Yayasan Santo Dominicus Santa Maria memperingati Jumat Agung di Biara Santa Maria, Jumat (10/4). Dalam ibadatnya, mereka berdoa agar pandemi Covid-19 segera berakhir dan kehidupan dapat berangsur normal.
OP Santa Maria, Sr Sesilia memaknai Jumat Agung sebagai perayaan atas rasa syukur kasih tuhan yang diberikan tanpa batas. Ia meneladani Tuhan Yesus Kristus yang mencintai dan rela berkorban secara total serta tulus dan ikhlas.

“Saya dan para suster melaksanakan dengan ikhlas  apa yang diminta oleh para pemimpin untuk berdoa dan tinggal di rumah, karena punya harapan dan percaya situasi dan keadaan akan menjadi baik secara lebih cepat,” katanya.
Doa ibadat pagi dilakukan pukul 07.00 WIB. Doa ini berisi doa ratapan Nabi Yeremia atau Doa Lamentasi. Doa Lamantasi, kata Sesilia, dilakukan pada Jumat pagi dan Sabtu pagi.
Dalam ibadatnya, Sr Sesilia berdoa, rahmat sengsara dan wafat Tuhan Yesus pada Jumat Agung, pandemi Covid-19 segera berlalu dan segalanya berangsur normal. “Bagi yang sedang menderita sakit karena virus corona, semoga segera sembuh dan pulih kesehatannya,” harapnya. (ade)

0 Komentar