PSBB Jabar Dilanjutkan, Bupati: Kabupaten Cirebon Masa Pemulihan

PSBB Jabar Dilanjutkan, Bupati: Kabupaten Cirebon Masa Pemulihan
Rapat evaluasi PSBB bersama Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil. Foto: Andri Wiguna/Radar Cirebon
0 Komentar

Pemkot Cirebon juga memutuskan memperpanjang PSBB jilid IV. Kasatpol PP Drs Andi Armawan mengatakan PSBB ketiga berakhir kemarin dan selanjutnya dilanjutkan PSBB tingkat RW. Memasuki PSBB jilid IV ini pihaknya akan melakukan edukasi ke lampu merah-lampu merah untuk sosialisasi protokol kesehatan.
Pada posisi saat ini, kata Andi, masyarakat harus lebih mandiri, khususnya RT/RW. Camat, lurah dan satlinmas tetap diperbantukan pada PSBB tingkat RW. “Tentu saja ini sekaligus menuju arah new normal. Kami berusaha tidak memberikan sanksi, akan lebih kepada edukasi dan sosialisasi,” kata Andi.
Sementara Wakil Walikota Dra Hj Eti Herawati mengatakan surat izin untuk menerapkan PSBB proporsional atau PSBB jilid 4 sudah dikirim ke gubernur. “Baru sore ini saya tanda tangani suratnya,” kata Eti, kemarin. (dri/abd/rls)

0 Komentar