Menanggapi saat ini Dinkes Kuningan masih melakukan tes swab/PCR Covid-19 dengan target sasaran 1.500 orang, Zul mengatakan hal itu juga harus diapresiasi. Karena walaupun Kuningan sudah nol kasus positif Covid-19, tapi keberanian dinkes beserta gugus tugas yang tetap melakukan tes swab dengan berbagai risikonya.
“Kita berharap semuanya (hasil tes swab) negatif. Tapi harus kita apresiasi atas keberanian dinkes walaupun sudah dalam posisi nol kasus positif Covid-19, tapi masih tetap berusaha untuk meyakinkan agar masyarakat ini betul-betul bisa terkendali. Dari hasil tes swab yang sekarang masih dilakukan, jelas harapannya kita nol kasus positif,” harap Zul.
Sementara itu, terkait keinginan ketua DPRD agar Pemda Kuningan segera menerbitkan SOP untuk kepastian kegiatan masyarakat dalam menyongsong AKB, Bupati H Acep Purnama saat diwawancarai media kemarin sore, memastikan hal itu akan segera dilakukan. Namun untuk kejelasannya, baru akan dibahas dalam rapat Senin malam.
Saat Radar mengkonfirmasi terkait hasil rapat tersebut kepada juru bicara Crisis Center Percepatan Penanganan Covid-19 Kuningan Agus Mauludin, pukul 21.35 WIB rapat masih berlangsung. (muh)