Trump dan Biden Saling Serang

Election 2020 Debate
SERU: Presiden Donald Trump dan kandidat Demokrat, Joe Biden saling serang dalam debat presiden pertama di Case Western University dan Cleveland Clinic, di Cleveland, Ohio, kemarin. FOTO: AFP
0 Komentar

Dalam debat itu, Trump mengungkapkan keraguannya terkait pilpres AS 2020 akan berjalan dengan adil. Amerika Serikat akan mengunakan metode mail in ballot, atau pengiriman surat suara lewat pos, yang digunakan di samping pemungutan suara di tempat pemungutan suara (TPS) pada pemilihan presiden tahun ini.
“Sepanjang mengenai surat suara, itu adalah bencana. Ini akan menjadi penipuan yang belum pernah akan lihat” kata Trump.
Dengan lebih dari satu juta orang Amerika sudah memberikan suara awal dan waktu hampir habis untuk berubah pikiran atau memengaruhi sebagian kecil pemilih yang belum memutuskan, taruhannya sangat besar karena dua kandidat presiden AS itu naik panggung lima minggu sebelum hari pemilu 3 November.
Kedua pesaing tidak berjabat tangan saat memasuki debat, patuh pada protokol tentang jarak sosial karena virus corona.
Dalam jajak pendapat nasional, Biden (77) secara konsisten telah memimpin atas Trump (74), meskipun survei di medan pertempuran menyatakan bahwa yang akan memutuskan pemilu menunjukkan persaingan yang lebih ketat.
Debat selama 90 menit, dengan penonton tatap muka yang terbatas dan menjaga jarak sosial karena pandemi, diadakan di Case Western Reserve University di Cleveland. Acara tersebut adalah yang pertama dari tiga debat presiden yang dijadwalkan, serta satu debat wakil presiden.
Debat Calon Presiden berikutnya akan digelar pada 15 Oktober, dan pada 22 Oktober 2020 sebelum kedua kandidat bertarung dalam pemungutan suara 3 November 2020. (der/rts/fin) 
 

Laman:

1 2
0 Komentar