Enam Penghuni Gedung Dewan Positif Corona

Enam Penghuni Gedung Dewan Positif Corona
SWAB MASAL: Puluhan anggota DPRD dan staf setwan, kembali menjalani swab test. Menyusul adanya enam orang yang terkonfirmasi positif Covid-19. FOTO: AZIS MUHTAROM/RADAR CIREBON
0 Komentar

Alimudin menyebutkan, pasien aktif tersisa 305 seiring angka kesembuhan sudah mencapai 357. Sedangkan angka meninggal dunia terkonfirmasi positif Covid-19 sudah diangka 59 orang.
Total Suspect juga sudah mencapai 893 diantaranya isolasi 186, selesai isolasi 807 dan meninggal dunia naik tiga tingkat dari dua orang menjadi lima orang. Sementara jumlah kontak erat sudah mencapai 3578 dan karantina 1044, discarded 2534.
“Probable sudah mencapai 48 orang dan semuanya meninggal dunia,” imbuh kepala Dinkes Majalengka ini.
Alimudin menambahkan, berdasarkan peta sebaran kasus di seluruh kecamatan di Kabupaten Majalengka, wilayah Rajagaluh menyusul Kecamatan Leuwimunding dengan jumlah kasus paling banyak.
Kecamatan Rajagaluh sudah mencapai 84 terkonfirmasi positif, 50 di antaranya pasien aktif, sembuh berjumlah 26 orang dan meninggal dunia mencapai 8 orang. Sedangkan Kecamatan Leuwimunding total ada 75 kasus, 7 orang pasien aktif, 56 sembuh dan 12 orang meninggal dunia. (azs/ono)

0 Komentar