Lanjutan vaksinasi dosis kedua untuk sektor pelayanan publik di GOR Ranggajati Sumber akan dilaksanakan hari ini (22/3). Ribuan pegawai di lingkup Pemkab Cirebon dan instansi lainnya akan diberikan vaksin dosis kedua.
ANDRI WIGUNA, Cirebon
ADA evaluasi. Muncul potensi kerumunan massa saat proses vaksinasi masal di GOR Ranggajati Sumber. Pada vaksinasi dosis kedua ini diharapkan kerumunan massa dapat dihindari.
Kabid P2P Dinkes Kabupaten Cirebon Nanang Ruhyana SKM mengatakan pihaknya terus melakukan evaluasi agar pemberian vaksinasi sesuai dengan protokol kesehatan (prokes). “Hasil pelaksanaan vaksinasi tahap pertama kita jadikan evaluasi. Target kita, pelaksanaan vaksinasi selesai tepat waktu dan mengurangi potensi kerawanan terjadinya penumpukan,” ujarnya.
Diterangkan Nanang, pihaknya sudah menyebarkan pemberitahuan dan jadwal pemberian vaksin untuk mencegah terjadinya penumpukan. Petugas kemanan juga sudah disiapkan untuk menertibkan para penerima vaksin yang datang ke GOR Ranggajati. “Kami harap nanti yang datang sesuai dengan jadwalnya agar tak telat dan tak terjadi penumpukan,” imbuhnya.
Sementara itu, Kabag Humas Pemkab Cirebon Nanan Abdul Manan SSTP menjelaskan hingga kemarin jumlah kasus terkonfirmasi Covid-19 di Kabupaten Cirebon tembus 7.075 kasus. Jumlah tersebut dihitung setelah kasus pertama muncul dan ditemukan sejak tahun lalu di Kabupaten Cirebon.
Tapi dari jumlah itu, jumlah pasien yang dinyatakan sembuh berjumlah 6.178 orang. “Yang saat ini masih menjalani perawatan baik siolasi mandiri ataupun isolasi di rumah sakit berjumlah 552. Selain itu, jumlah kasus meninggal dunia sampai dengan hari ini (kemarin) ada 343 orang,” bebernya.
Dikatakan, meskipun sudah banyak warga Kabupaten Cirebon yang diberikan vaksin, namun hal tersebut tidak boleh membuat masyarakat lengah. Perilaku hidup sehat dengan penerapan 5M harus tetap dilakukan untuk menekan penyebaran Covid-19. “Setiap hari masih terjadi penambahan kasus. Jadi meskipun sudah ada vaksin, kita tidak boleh lengah. Selalu terapkan 5M,” pesan Nanan. (*)