Pastikan Dapat Perawatan Terbaik

Pastikan Dapat Perawatan Terbaik
PEDULI: Bupati Indramayu Hj Nina Agustina SH MH CRA menjenguk 6 warga yang mengalami luka berat akibat terkena ledakan kilang Minyak Balongan yang tengah dirawat di Rumah Sakit Pertamina Pusat, kemarin. ISTIMEWA
0 Komentar

 
INDRAMAYU- Bupati Indramayu Hj Nina Agustina SH MH CRA tidak henti-hentinya mengawal insiden kebakaran tangki minyak Pertamina RU VI Balongan Indramayu.
Kali ini, Bupati Nina melakukan kunjungan langsung, guna memastikan warga terdampak kebakaran mendapat perawatan terbaik di Rumah Sakit Pusat Pertamina (RSPP) Jakarta, Senin (5/3).
Menurut keterangan dokter, setelah dilakukan perawatan secara intensif para korban sudah mulai membaik.
Terhadap keluarga korban, Bupati Nina menyampaikan empati yang sangat mendalam dan berharap untuk terus bersabar serta tak henti untuk memanjatkan doa agar lekas sembuh dan bisa kembali ke rumah.
“Saya pastikan, saya akan tetap berada di tengah-tengah warga Indramayu, untuk menjamin keselamatan mereka. Saya sangat berempati mendalam kepada korban beserta keluarganya yang terdampak langsung, sehingga perlu dirawat di sini. Semoga korban segera pulih dan sehat kembali,” terang Bupati Indramayu Hj Nina Agustina.
Bupati Nina diketahui mengunjungi Wisma 29 Pertamina Jalan Kiai Maja untuk bertemu dan berdiskusi dengan keluarga korban kebakaran Tangki Minyak Pertamina RU VI Balongan yang tengah dirujuk ke RSPP Pertamina Jakarta.Bupati Nina dalam kunjungannya diterima oleh Direktur Keuangan PT Kilang Pertamina Internasional Fransetya, Wakil Direktur Penunjang Medis RSPP dr Fery Murtopo SpRad, serta Wakil Direktur Perawatan RSPP Ibu Neni.
“Dari pembicaraan saya dengan pihak Pertamina juga keluarga, alhamdulillah para korban sudah mendapatkan perawatan secara intensif dan serius, sehingga kondisinya berangsur membaik. Saya juga menyampaikan duka yang mendalam dan juga santunan untuk para korban yang sedang dirawat,” papar Bupati Nina.
Putri sulung dari mantan Kapolri Jenderal (Purn) Dai Bachtiar ini, mengajak kepada seluruh masyarakat Indramayu agar memanjatkan doa terbaik untuk kesembuhan mereka, agar dapat melaksanakan aktivitas kembali seperti biasa. (tim)  
 

0 Komentar