Diakuinya, penanganan corona tidak hanya menguras pikiran tetapi juga anggaran. Untuk itu, pihaknya meminta masyarakat agar patuh terhadap prokes. “Jangan anggap sepele jangan sampai anggaran yang besar itu sia-sia tanpa kerja sama dan kesadaran semua masyarakat terutama pemilik usaha,” ujarnya.
Sementara itu, untuk mencegah dan memutus penyebaran Covid-19 di Kecamatan Jatibarang, Satgas Penanganan Covid-19 Kecamatan Jatibarang terus melaksanakan langkah-langkah penertiban dan pendisiplinan protokol kesehatan (prokes) terhadap masyarakat dan melakukan pemantauan terhadap pusat-pusat perbelanjaan, dan berkumpulnya masyarakat di Kecamatan Jatibarang.
“Kami terus melakukan berbagai upaya, dengan harapan masyarakat semakin patuh, dan kasus Covid-19 di Kabupaten Indramayu tidak terus alami kenaikan,” ujar Ketua Satgas Covid-19 Kecamatan Jatibarang, Indra Mulyana AP MSi. (oni)