Walikota Azis juga menyampaikan permintaan maaf kepada seluruh jajaran Eselon II, III, dan IV yang belum mendapatkan kesempatan rotasi, mutasi, dan promosi pada kali ini. “Tentu ada rasa kecewa dalam pelaksanaan kegiatan ini. Kami mohon maaf. Percayalah ini adalah upaya bagaimana cara visi misi itu bisa dicapai dengan maksimal,” tandasnya.
Pantauan Radar, beberapa pejabat Eselon II yang dipindah antara lain Arif Kurniawan dari kepala BPKPD menjadi Asisten Administrasi dan Umum yang sebelumnya dijabat Agus Herdhayana. Kini Agus menduduki kursi sebagai kepala BP4D. Untuk kepala BPKPD dijabat Syaroni, mantan kepala DPUTR.
Kejutan terjadi di Dinas PUTR. Dinas itu kini dipimpin oleh Irawan Wahyono yang sebelumnya kepala Disdik. Untuk Disdik dipegang Kadini yang sebelumnya kepala DLH. Dan, posisi kepala DLH kini dikosongkan untuk sementara waktu.
Kemudian kepala DKUKMPP kini dijabat Iing Daiman yang sebelumnya kepala BP4D. Sedangkan Maharani Dewi dipindahkan ke kepala DPRKP mengantikan Agung Sedijono yang menjabat sebagai Staf Ahli Walikota Bidang Ekbang. (lihat grafis). (abd/jrl)