MAJALENGKA. RADARCIREBON.ID – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Majalengka melantik 130 anggota Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) untuk Pemilihan Umum (Pemilu) serentak tahun 2024.
Pelantikan dan pengambilan sumpah dilakukan oleh Ketua KPU Kabupaten Majalengka H Agus Syuhada SAg MHI bertempat di salah satu hotel Majalengka Rabu 4 Januari 2024.
Pelantikan dihadiri Bupati Majalengka, Ketua DPRD, Sekda, Forkopimda, Ketua Bawaslu, MUI, OPD, Camat, Ketua Partai dan undangan.
Baca Juga:Cuaca Cirebon Panas Enaknya Minum ES Kelapa Muda KW, Cek di Sini Resepnya, Gampang Banget!Resep Nasi Goreng Seafood, Cocok untuk Mama Muda dan Anak Kost, Cepat Buatnya Dijamin Maknyos
Ketua KPU Kabupaten Majalengka, H Agus Syuhada SAg MHI mengatakan, dasar pelantikan adalah Keputusan KPU Kabupaten Majalengka Nomor 41 Tahun 2022.
Menurut Agus, PPK adalah kepanjangan tangan dari KPU Kabupaten di tingkat kecamatan untuk melaksanakan tugas-tugas berkaitan pelaksanaan Pemilu 2024.
Pemilihan umum (Pemilu) yang di selenggarakan pada tahun 2024 merupakan sarana pemersatu bangsa dalam pesta demokrasi yang jurdil.
“Pelaksanaan Pemilu 2024 yang mengikutsertakan lapisan masyarakat baik PPK sebanyak 130 orang, Panitia Pemungutan Suara Desa (PPSD) sebanyak 1.029 orang diharapkan bisa menyukseskan pelaksanaan pesta demokrasi secara serentak tahun 2024 ini,” jelas Agus.
Bupati Majalengka Dr H Karna Sobahi MMPd dalam sambutanya mengatakan pelaksanaan Pemilu serentak tahun 2024 merupakan wujud dari kedaulatan negara dalam demokrasi.
Bupati berharap pelaksanaan pemilu serentak tahun 2024 berjalan dengan aman, damai dan kondusif sehingga menghasilkan pemimpin yang diharapkan masyarakat.
“Kepada para petugas PPK yang baru dilantik diharapkan bisa melaksanakan tugas sesuai dengan tupoksinya dan bisa mengemban amanat dalam pelaksana pemilu yang jujur dan adil,” harap bupati. (ono)